Bandung, NU Online
Ketua DPRD Jabar, Ineu Purwadewi Sundari berharap pengurus Pergunu Jawa Barat yang baru dilantik dapat menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya.
"Dan kepada pengurus yang telah digantikan, saya sebagai perwakilan masyarakat Jabar menyampaikan terima kasih kepada atas sumbangsihnya dalam dunia pendidikan di Jabar," tutur Ineu pada pelantikan pengurus Pergunu Jabar masa khidmat 2018-2023, Jumat (15/9).
Ineu juga berharap Pergunu Jabar tetap bersemangat membangun Jabar, terutama pembangunan bidang pendidikan. Pihaknya pun berjanji memberikan dukungan penuh kepada Pergunu Jabar demi kemajuan bidang pendidikan di Jabar.
"Komitmen dan harapannya sangat luar biasa. Kita tentunya harus memberikan dukungan. Saya pastikan, masyarakat berpendidikan akan memiliki kemampuan yang tinggi dalam peradaban," katanya.
Ineu berpesan agar pengurus baru Pergunu Jabar membangun kerja sama dengan berbagai pihak. Terlebih, tujuan yang hendak dicapai Pergunu bukan untuk kepentingan Pergunu semata, melainkan kepentingan masyarakat Jabar, terutama para anak didik.
"Komitmen ini tentu harus dibarengi juga oleh keikhlasan dan kerja sama. Tanpa dua hal itu, tentu perwujudan cita-citanya butuh waktu yang lama," pungkasnya.
Pelantikan digelar di Ballroom Hotel Lingga, Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, diikuti sekitar 1.500 anggota Pergunu se-Jabar. Selain Ineu, turut hadir perwakilan Pemprov Jabar, Kementerian Agama (Kemenag), dan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Pada kesempatan itu Ketua Pergunu Jawa Barat, H Saepuloh menyatakan melalui organisasi yang dipimpinnya, pihaknya berkomitmen memberdayakan guru-guru di Jabar. Terlebih, sebagai organisasi profesi guru, Pergunu memiliki potensi yang besar. (Awis Saepuloh/Kendi Setiawan)