Daerah

Garap Dunia Digital, PCNU Kota Malang Sebar Gagasan Aswaja

Jum, 17 Februari 2017 | 12:09 WIB

Malang, NU Online
Perkembangan jaringan sosial dan teknologi yang sangat pesat menjadi sebuah pilihan penyampaian informasi yang paling menjanjikan. Mengusung tagline NU Muda yang menegaskan NU Menjaga Marwah Ulama dan Aswaja, semakin menguatkan PCNU Kota Malang untuk menyapa semua segmentasi masyarakat dunia digital.

Ketua LTN NU Kota Malang Achmad Diny Hidayatullah menegaskan, “NU Muda sebagai inovasi pengembangan pergerakan media sosial dan internet yang dikelola secara profesional, di satu sisi memberikan kemudahan untuk mendapatkan informasi yang diperlukan umat.”

Kegiatan koordinasi pemantapan peluncuran website www.numuda.com berlangsung di kantor PCNU Kota Malang, Kamis (17/2). Acara dihadiri Ketua LTN NU Kota Malang, bersama anggotanya. Hadir pula Wakil Sekretaris PCNU Kota Malang Khoirul Anwar yang juga sebagai konsultan dan praktisi media, dan Wakil Ketua PCNU Kota Malang Mahmudi Muhith yang juga wartawan senior kota Malang.

Pada rapat koordinasi ini mereka membahas mekanisme kerja dalam pengelolaan website dan media sosial. Selain itu segenap jajaran pengurus LTN NU Kota Malang juga diberikan akses seluas-luasnya untuk mengembangkan berbagai konten dan fitur dalam website tersebut.

Di tempat terpisah, Sekretaris LTN NU Kota Malang Dani Maroe Beni menegaskan, situs resmi merupakan media informasi resmi, sah, dan meyakinkan. Tujuan utamanya sebagai rujukan utama bagi kader NU sendiri maupun pihak-pihak luar NU yang membutuhkan informasi valid tentang NU, terutama NU di Kota Malang.

Website ini diharapkan bisa memberikan berbagai informasi terkait aktivitas NU, Lembaga, serta banomnya.

“Numuda bisa menjadi website berita NU Kota Malang dan juga sebagai pendongkrak dan amplifier website resmi NU. Website ini memiliki tujuan utama untuk membangun opini publik, penyeimbang informasi menghadapi gerakan radikal dan informasi serba-serbi terkait Islam, aswaja, kebangsaan, dan sebagainya,” kata Dani. (Angga Teguh Prasetyo/Alhafiz K)