Daerah

Muslimat Jakarta Aktifkan Dakwah Medsos

Sen, 12 Maret 2018 | 13:45 WIB

Jakarta, NU Online
Pimpinan Wilayah Muslimat NU DKI Jakarta menggelar rapat kerja, Senin (12/3) di Aula Jayakarta Kanwil Kemenag Provinis DKI.

Kakanwil Kemenag DKI Jakarta, H Syaiful Mujab yang membuka raker menyampaikan pihaknya siap bersinergi dengan Muslimat NU DKI Jakarta dalam bidang-bidang yang ada di Muslimat NU DKI Jakarta.

"Misalnya di bidang pendidikan, dakwah, dan meningkatkan tata kelola yang signifikan," ujarnya.

Sementara Ketua PW Muslimat NU DKI Jakarta, Hj Hizbiyah Rochim mengungkapkan raker membahas perkembangan organisasi.

"Termasuk masalah-masalah keagamaan, kemasyarakatan, kebangsaan dan juga membahas program kerja 2018-2019," kata Hizbiyah.

Pimpinan raker Hj Ita Rahmawati menambahkan selain merumuskan program kerja masing-masing bidang yang akan menjadi prioritas di tahun 2018, juga akan membuat database untuk guru-guru PAUD, database majelis taklim dan guru-gurunya yang terdaftar di Muslimat NU DKI Jakarta.

"Juga mengadakan sosialisasi berdakwah melalui medsos," tambah Ita. (Red: Kendi Setiawan)