Semburan Lumpur panas di Porong Sidoarjo akhir mei lalu menjadi perhatian publik. Berbagai analisa geologi pun bermunculan. Ada yang mengatakan semburan Lapindo merupakan fenomena alam akibat gempa bumi di Yogyakarta. Di lain pihak mengatakan, Lumpur panas ini akibat kesalahan perusahaan semata, karena telah mengebor pada kedalaman diluar batas. Bahkan ada yang bilang, kalau sebetulnya Lumpur panas itu berasal dari gunung Lumpur bawah tanah ribuan tahun yang lalu.
<>“Walau analisa ilmiah tersebut dikemukakan, Lumpur tetap menyembur makin deras. Sekarang yang penting solusinya,” kata KH. Hasyim Muzadi dalam acara Halaqah pra Munas di Malang beberapa waktu lalu
“betul pak, tapi kami heran kenapa yang dibor Lapindo malah keluar Lumpur bukan gasnya,” Tanya seorang pengurus MWC NU yang hadir
“ya sudah jelas tho, lha wong minyaknya sudah dibor Inul kok sebelumnya.” Jawab Ketua PBNU tersebut disambut dengan hadirin
Sebagai informasi, Inul itu memang berasal dari sebuah desa yang bertetangga dekat dengan kecamatan Porong. (Alf)
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Membumikan Akhlak Nabi di Tengah Krisis Keteladanan
2
Guru Madin Didenda Rp25 Juta, Ketua FKDT: Jangan Kriminalisasi
3
Khutbah Jumat: Meneguhkan Qanaah dan Syukur di Tengah Arus Hedonisme
4
Gus Yahya Dorong Kiai Muda dan Alumni Pesantren Aktif di Organisasi NU
5
Khutbah Jumat: Menolong Sesama di Tengah Bencana
6
MK Larang Wamen Rangkap Jabatan di BUMN, Perusahaan Swasta, dan Organisasi yang Dibiayai Negara
Terkini
Lihat Semua