Daerah

Mursyid Naqsyabandiyah Ahmadiyah Mudzhariyah: Awal Ramadhan Ikut Pemerintah

Jumat, 3 Mei 2019 | 17:30 WIB

Mursyid Naqsyabandiyah Ahmadiyah Mudzhariyah: Awal Ramadhan Ikut Pemerintah

KH R Ahmad Ja’far Abd Wahid Qs (kedua dari kanan)

Sampang, NU Online
Mursyid Tarekat Naqsyabandiyah Ahmadiyah Mudzhariyah Gersempal, KH R Ahmad Ja’far Abd Wahid Qs, mengimbau kepada jamaahnya untuk mengikuti pemerintah dalam memulai dan mengakhiri puasa Ramadhan tahun ini.

Pernyataan tersebut disampaikan KH M Sahibuddin, ketua bagian pendidikan dan dakwah SITQON setelah terlaksananya Rapat Penutupan Panitia Haul Akbar Masyayikh Tarekat Naqsyabandiyah Ahmadiyah Mudzhariyah Gersempal di Kantor Pusat SITQON di Pondok Pesantren Darul Ulum II Al-Wahidiyah Gersempal Omben, Sampang, Jawa Barat, Kamis (3/5).

Melalui organisasi Silaturahim Ikhwan Akhwat dan Simpatisan Tarekat Annaqsyabandiyah Gersempal (SITQON), wakil ketua PCNU Pamekasan tersebut juga mengatakan bahwa penetapan awal 1440 H untuk tetap menunggu dan mengikuti hasil konferensi pers Menteri Agama dan Sidang Istbat yang informasinya akan dilakukan pada Ahad (5/5).

"Setiap tahun baik mengenai awal Ramadhan atau Syawal kita selalu konsisten mengikuti hasil dari ikhbar para ulama NU dan Sidang Istbat," ungkap KH M Sahibuddin, ketua bagian pendidikan dan dakwah SITQON.

Selain itu, ia mengatakan dari unsur pengurus juga melibatkan diri bersama ormas dan perguruan tinggi dalam kegiatan rukyatul hilal yang dilaksanakan oleh Kemenag setempat. (Dedi Haryono/Kendi Setiawan)


Terkait