Daerah

Musim Mudik, Pelajar NU Jadi Relawan Atur Lalu Lintas

Ahad, 20 Juli 2014 | 14:04 WIB

Pekalongan, NU Online
Dewan Komando Cabang Corps Brigade Pembangunan (CBP) dan Korps Pelajar Putri Kabupaten Pekalongan menyelenggarakan “Pelatihan Tertib Lalu Lintas” yang diikuti puluhan kader relawan dari dua lembaga di bawah Ikatan Pelajar NU (IPNU) dan Iatan Pelajar Putri NU (IPPNU) tersebut.
<>
Kegiatan diawali dengan apel pembukaan, Jumat (18/7). Saat memimpin apel, Sekretaris PC IPNU Kabupaten Pekalongan Rifda Ujza mengatakan, pelatihan ini merupakan persiapan bagi pelajar NU untuk turut serta dalam membangun masyarakat dan menjaga ketertiban lalu lintas selama arus mudik lebaran.

Salah satu narasumber, Subur Purnomo dari Dikyasa Polres Pekalongan, pada kesempatan tersebut menyampaikan cara betertib lalu lintas, baik tentang kendaraan standar maupun teknik pengaturan lalu lintas di jalan raya. Hal ini dinilai penting mengingat jumlah angka kecelakaan selalu meningkat setiap tahun.

Setelah menyimak pemaparan materi, peserta pelatihan dilatih praktik langsung penertiban lalu lintas. “Kegiatan pelatihan ini merupakan bukti kesiapan CBP dan KPP Kabupaten Pekalongan dalam rangka turut serta membantu pengamanan arus mudik tahun 2014,” tutur Baihaqi, Komandan DKC CBP Kabupaten Pekalongan.

Ini merupakan kegiatan rutin tiap tahun sebagai wujud aktualisasi dan eksistensi Pelajar NU dalam membantu masyarakat, imbuhnya. (Agung Bisyara/Adi Mufa/Mahbib)


Terkait