Jember, NU Online
Pelajar SDN I Arjasa kabupaten Jember, Gustom Agil Supriyanto berhasil meraih nilai Ujian Sekolah (US) tertinggi se-Jawa Timur. Total nilai mata pelajarannya menembus angka 29,80. Kepada kedua orang tuanya, Agil menyatakan keinginannya melanjutkan pendidikan di pesantren.
<>
Sejak kecil, kata ibunya, Suhartatik, Agil kerap menyatakan cita-citanya untuk belajar di pesantren.
Kepada NU Online, Agil mengungkapkan niatnya, “Saya ingin ke pesantren Sidogiri, dan saya sudah pernah lihat-lihat di sana. Bagus dan saya suka. Saya juga suka lihat orang jadi imam, ingin juga jadi imam.”
Agil sangat rajin belajar, kata Suhartatik. “Agil rutin belajar tiap hari. Kalau belajar, ia menyendiri di kamar saat orang rumah tidur,” tutur ibunya, Ahad (22/6).
Nilai pelajaran Bahasa Indonesia menembus angka 9,80. Sedangkan matematika dan IPA masing-masing memperoleh nilai 10. Totalnya 29,80 imbuh Suhartatik.
Dewasa kelak ia berharap dapat menjadi dokter. “Saya ingin ingin menyembuhkan bapak dari stroke,” ujar Agil, putra bungsu dari pasangan Bambang Sugeng Supruyanto dan Suhartatik.
Sementara Kepala SDN 1 Arjasa Sugeng Kahuripan mendukung niat anak didiknya yang berprestasi itu. Menurutnya, sekarang banyak pesantren yang mempunyai sekolah umum dan dikelola dengan profesional tanpa kehilangan ciri khas kepesantrenannya.
“Saya tidak berkata, ‘jangan’. Karena, banyak pesantren bagus-bagus,” tukas Kahuripan. (Aryudi A Razaq/Alhafiz K)