Jakarta, NU Online
Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Iatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kepulauan Seribu, Jakarta, menggelar Pesantren Ramadhan dan buka puasa bersama anak yatim, 22-23 Juli 2014, di MA PKU Pulau Tidung, Kepulauan Seribu.
<>
Ahmad Sukari, ketua pelaksana, mengatakan, kegiatan yang terlaksana atas kerja sama dengan Gerakan Pemuda Ansor, Fatayat NU, Muslimat Nu, dan PCNU Kepulauan Seribu ini diikuti 50 pelajar dari MA, SMK, MTs, dan SMP yang ada di Pulau Tidung.
Pesantren Ramadhan diisi dengan sejumlah materi, antara lain tentang Islam Ahlussunah wal Jama'ah, organisasi IPNU-IPPNU, motivasi pendidikan, serta pembentukan karakter. Acara dilanjutkan dengan buka puasa bersama dan pada malam harinya peserta disajikan pemutaran film “Sang Kiai”, sebelum akhirnya sahut bersama.
"Kegiatan ini jadi program tahunan IPNU-IPPNU Pulau Seribu, selain memfasilitasi pelajar untuk mengembangkan ilmu dan pengalaman juga menjadi pintu masuk anggota baru," ungkap Ketua PC IPNU Kepulauan Seribu Andi Hakim.
Kegiatan yang dibuka Sekretaris PCNU Kepulauan Seribu Fahrullah ini mengusung tema “Pembentukan Karakter dengan Semangat Belajar Berjuang Bertakwa”. Acara tersebut menjadi media silaturahim antara para kader, pengurus IPNU-IPPNU, dan sejumlah organisasi di lingkungan NU. (Yudhi Permana/Mahbib)