Jakarta, NU Online
Pimpinan Pusat (PP) Lembaga Amil Zakat Infak dan Shadaqoh Nahdlatul Ulama (LAZIS-NU) saat ini menyiapkan 40 ribu paket lebaran untuk korban bencana alam di tanah air. Paket lebaran tersebut akan dibagikan pada akhir bulan Ramadan atau menjelang datangnya Hari Raya Idul Fitri.
“Saat ini kita sedang mengumpulkan zakat dari orang-orang mampu. Hasilnya, akan kita berikan akan kita bagikan dalam bentuk paket lebaran kepada korban bencana alam,” kata Ketua PP LAZIS-NU Prof Dr Fathur Rahman Rouf kepada NU Online di Jakarta, Kamis (28/9).
<>Paket lebaran tersebut, kata Fathur, nantinya akan diberikan kepada, antara lain, korban lumpur panas PT Lapindo Brantas Inc. di Porong Sidoarjo, Jawa Timur, Tsunami di Pangandaran (Jawa Barat) dan Cilacap (Jawa Tengah) serta korban gempa bumi di Bantul (Jawa Tengah) dan Yogyakarta. Sejumlah daerah lainnya yang terkena bencana alam juga akan menerima bantuan tersebut. ”Pokoknya, sasaran utama kami korban bencana,” ungkapnya.
Adapun isi paket lebaran tersebut, tutur Guru Besar UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, berupa beras, minyak goreng, gula, biskuit dan sarung. Paket lebaran itu diharapkan cukup untuk mengembirakan hati para korban bencana pada Hari Raya Idul Fitri tahun ini.
Selain menyiapkan paket lebaran, imbuh tokoh NU asal Jawa Barat ini, pihaknya saat ini sedang giat-giatnya mengajak masyarakat, terutama warga NU yang tergolong mampu secara ekonomi untuk berzakat dan berinfak melalui LAZIS NU. Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan mengandeng media massa nasional.
“Kita menyebar brosur di masjid-masjid dan berbagai tempat umum. Tidak hanya itu, kita juga menggandeng sejumlah media massa untuk menyosialisasikan program ini. Kita memang ingin mengetuk hati masyarakat untuk gemar berzakat, berinfak dan sodaqoh,” katanya.
“Ada program prioritas dari zakat dan non-zakat itu, yaitu untuk beasiswa atau bantuan pendidikan, jaminan kesehatan, bantuan modal usaha ekonomi lemah, bantuan insedentil dan bantuan komsumtif,” katanya. (rif)
Bagi Anda yang ingin menyucikan hartanya dengan zakat, dapat menghubungi:
Sekretariat PP LAZIS NU
Gedung PBNU Lt.7, Jalan Kramat Raya 164, Jakarta Pusat.
Telp/fax 021-3102913.
Atau bisa langsung mengirim ke rekening LAZIS NU, BNI Cabang Kramat 0108572308 (untuk jenis zakat) dan 0108575648 (untuk jenis non-zakat). Atau Bank Syariah Mandiri Kantor Kas Kramat 1280003047 (untuk zakat) dan 1280003051 (non-zakat).