Daerah

50 Pendekar Pagar Nusa Pamekasan Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat

NU Online  ·  Ahad, 11 Desember 2016 | 10:01 WIB

Pamekasan, NU Online
Pimpinan Cabang Pencak Silat NU Pagar Nusa Kabupaten Pamekasan menyelenggarakan ujian kenaikan tingkat (UKT) di Pantai Jumiang, Pademawu, Pamekasan, Ahad (11/12). Sebanyak 50 pendekar mengikuti gelombang pertama dari berbagai rayon.

Ketua Pencat Silat NU Pagar Nusa Pamekasan Salman Al-Farisi mengatakan, kegiatan ini dimaksudkan untuk menguji peserta untuk kenaikan tingkat terhadap apa yang telah diperolah selama mereka belajar.

UKT kali ini diisi dengan materi ujian fisik, keterampilan, dan ke-NUan. Tujuannya, untuk memperkuat doktrin sebagai kader NU.

"UKT ini juga dimaksudkan untuk menjaring atlet Pencak Silat Pagar Nusa untuk kejuaraan provinsi dan kabupaten," ungkapnya.

Hadir pada acara pembukaan Kepala Desa Tanjung, Ketua Pagar Nusa Pamekasan Salman Al-Farisi, majelis pendekar para pelatih, dan asisten pelatih.

Sifud, salah satu peserta dari Rayon An-Nidhomiyah, mengatakan, dirinya sangat antusias dan senang dengan UKT. Karena selain uji kemampuan, juga bisa rekreasi bersama di pantai. "Apalagi hari ini libur panjang,"' tukasnya. (Hairul Anam/Alhafiz K)