Akhir Desember, PWNU Jatim Bedah Buku Khazanah Aswaja
NU Online · Selasa, 20 Desember 2016 | 11:08 WIB
Aswaja NU Center PWNU Jawa Timur awal bulan Desember lalu menerbitkan buku berjudul Khazanah Aswaja. Buku ini akan menjadi pedoman warga NU. Sejak pertama terbit baru kali ini akan diadakan bedah buku oleh Aswaja NU Center PWNU Jatim pada 25 Desember 2016.
"Bedah buku nantinya akan dikonsep untuk umum dan gratis. Kami juga akan mengundang semua cabang Aswaja NU Center se-Jatim untuk rapat koordinasi setelah acara bedah buku," kata Ketua Panitia Bedah Buku Wahyu.
Acara akan dilaksanakan di ruang Kertoraharjo, Gedung PWNU Jatim di Jalan Masjid Al-Akbar Timur Nomor 9 Surabaya. Fasilitas yang diterima oleh peserta di antaranya snack dan soft drink. "Selain itu ada diskon khusus selama acara berlangsung," kata Wahyu saat ditemui setelah rapat koordinasi dengan seluruh panitia (20/12).
Buku ini menjelaskan secara lengkap ajaran Aswaja mulai dari Mafahim Aswaja, Aqidah Aswaja, fikih Aswaja, tasawuf Aswaja, dan kelompok aliran dalam sejarah umat Islam. "Buku kedua ini ditulis oleh tim yang diketuai KH Abdurrahman Navis," kata pria yang juga koordinator Uswah Aswaja Center PWNU Jatim ini.
Bedah buku ini dilaksanakan agar warga NU kembali menguatkan pemahaman Ahlussunnah wal Jama'ah. "Pemahaman tentang ke-Aswajaan akan disampaikan oleh KH Abdurrahman Navis dan pembanding dari bedah buku adalah Ketua LP Ma'arif NU Jatim Prof Abdul Haris," jelas Wahyu.
Pendaftaran sudah dibuka hingga hari H. Pendaftaran bisa dilakukan melalui http://s.id/aswajanucenter atau bisa menghubungi nomer 081553001926 atau 085768154629 (Wahyu). (Rof Maulana/Alhafiz K)
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Menguatkan Sisi Kemanusiaan di Bulan Muharram
2
Khutbah Jumat: Mengais Keutamaan Ibadah di Sisa bulan Muharram
3
Khutbah Jumat: Muharram, Bulan Hijrah Menuju Kepedulian Sosial
4
Khutbah Jumat: Muharram, Momentum Memperkuat Persaudaraan Sesama Muslim
5
Khutbah Jumat: Jangan Apatis! Tanggung Jawab Sosial Adalah Ibadah
6
Khutbah Jumat: Berani Keluar Dari Zona Nyaman
Terkini
Lihat Semua