Daerah

IPNU-IPPNU Adalah Pilihan Organisasi yang Tepat Bagi Pelajar

Sab, 16 Januari 2016 | 02:17 WIB

Rembang, NU Online
Sebagai sarana awal pengenalan organisasi Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) kepada calon anggota yang mengarah pada perubahan jiwa, sikap, mental serta menumbuhkan kesadaran tentang pentingnya suatu organisasi dalam kehidupan bermasyarakat.

Pimpinan Komisariat (PK) IPNU-IPPNU Madrasah Aliyah (MA) Yayasan Sosial Pendidikan Islamiyah Syafiiyah (YSPIS) Desa Gandrirojo kecamatan Sedan kabupaten Rembang, Jawa Tengah mengadakan kegiatan Masa Kesetiaan Anggota (Makesta).

Acara yang diselenggarakan di aula madrasah setempat ini diikuti kurang lebih 120 peserta, dengan beberapa materi seputar ke-NU-an, yang dimulai hari Kamis sampai Jum’at (14-15/1).

Muhtar Nur Halim selaku Kepala Madrasah menuturkan, sebagai upaya membangun kesadaran kritis akan pentingnya berorganisasi, sikap dan mental sebagai anggota IPNU-IPPNU yang mampu menempatkan diri sebagai anggota masyarakat yang baik.

Beberapa materi yang disampaikan oleh para narasumber diantaranya, Akidah Ahlussunnah wal Jamaah oleh KH Musa Salim (Rais Syuriyah PCNU Kabupaten Rembang), Fiqih Ahlussunnah wal Jamaah oleh Muhdi Hasan (Wakil Ketua MWC NU Sedan), serta Adat dan Tradisi ke-NUan oleh H Kholid Mawardi (guru agama MA YSPIS).

Sebagai upaya perjuangan, lanjut Muhtar, para peserta Makesta harus yakin bahwa IPNU-IPPNU adalah pilihan organisasi yang tepat bagi mereka. "Ini merupakan Makesta Tahap II yang diikuti oleh para peserta yang belum pernah mengikuti Makesta sebelumnya," tutup Muhtar yang juga menjabat sebagai Ketua MWC NU Sedan.

Nashihun Amin selaku Pembina Komisariat mengatakan, selain materi ke-NUan, juga menyajikan materi-materi yang bersifat orientasi, diantaranya pengenalan IPNU-IPPNU sebagai banom Nahdlatul Ulama, dan Sressing Visi Misi MA YSPIS Gandrirojo. (Aan Ainun Najib/Mukafi Niam)