Daerah

Musim Kemarau, Pesantren Al-Anwar Sarang Gelar Shalat Istisqa’

Sel, 30 Oktober 2018 | 00:00 WIB

Musim Kemarau, Pesantren Al-Anwar Sarang Gelar Shalat Istisqa’

Shalat istisqa' oleh santri Al-Anwar, Sarang, Rembang

Rembang, NU Online
Musim kemarau yang berkepanjangan menyebabkan susahnya ketersediaan air mendorong Pesantren Al-Anwar 02 Sarang Rembang Jawa Tengah untuk melaksanakan Shalat Istisqa’ atau shalat minta hujan. 

Kegiatan ini dilaksanakan di halaman Yayasan Al-Anwar 02 Gondanrojo Kalipang Sarang, Rembang pada Senin (29/10).

Ketua pondok yang juga ketua pelaksana shalat Achmad Mustaqim menjelaskan, kegiatan shalat istisqa' dilaksanakan akibat kemarau yang mulai melanda. “Mengingat kemarau panjang dan kekeringan di sana-sini serta pembelajaran bagi santri,” jelasnya kepada NU Online.

Shalat yang diikuti sekitar 2600 elemen Yayasan Al-Anwar 02 ini diimami oleh KH Roqib Ubab. Kesemua elemen itu berasal dari santri putra-putri tingkat MTs hingga MA, asatidz-asatidzah, dan para masyayikh pesantren. Cucu dari kiai kharismatik asal Rembang, KH Maimoen Zubair menjadi khatib pada kesempatan itu.

“Beberapa poin penting yang disampaikannya adalah mengajak hadirin untuk bertaubat dan menambah ketaatan kepada Allah, mengingatkan kalau kekeringan adalah peringatan dari allah agar hambanya segera bartaubat,” ujarnya Mustaqim.

Selain itu, putra dari pengasuh Al-Anwar 02, KH Abdullah Ubab Maimoen, saat khutbah juga menyeru kepada para jamaah berdoa kepada Allah agar segera menurunkan hujan.

Menurut Mustaqim, selepas dilaksanakan kegiatan ini ia berharap agar Allah segera menurunkan rahmah berupa hujan sehingga kekeringan bisa segera hilang. Tak hanya itu saja, ia juga mengharapkan ketaatan santri bisa lebih bertambah. 

“Bertambahnya ketaatan santri dan santri mampu mengamalkan shalat istisqa’ dengan tata cara yang benar,” jelasnya.

Sebelum shalat dilaksanakan tambah Mustaqim, santri juga dianjurkan untuk melakukan puasa terlebih dahulu. “Sebelum shalat dilaksanakan, semua santri dianjurkan untuk berpuasa selama tiga hari, Jumat hingga Ahad. Alhamdulillah malam Sabtu kemarin turun hujan,” tutupnya. (Hanan/Muiz)