Daerah

MWCNU Gending Benahi Organisasi dan Administrasi

NU Online  ·  Jumat, 22 November 2013 | 11:04 WIB

Probolinggo, NU Online
Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) kecamatan Gending kabupaten Probolinggo, Jawa Timur menggelar pertemuan terbatas untuk menyusun program kerja lima tahun mendatang di Kantor MWCNU Kecamatan Gending, Jum’at (22/11).
<>
Pertemuan yang dipimpin Rais Syuriyah MWCNU Gending KH Abdul Jalal dan Ketua Tanfidziyah MWCNU Gending A Zuhri Muslim, dihadiri seluruh pengurus NU mulai dari lembaga, lajnah dan badan otonom NU.

Penataan berikut pembenahan kembali administrasi organisasi lim tahu ke depan menjadi poin terpenting dalam pertemuan itu. Karena, administrasi organisasi selama ini dinilai masih belum maksimal.

“Kami akan berupaya agar ke depan struktur organisasi di MWCNU Gending dapat berjalan baik. Setiap pengurus dapat melaksanakan tugas sesuai dengan fungsinya masing-masing,” ujar A Zuhri Muslim.

Menurut Zuhri, selama ini masalah administrasi sudah berjalan dengan baik. Hanya ada masih diperlukan beberapa pembenahan sehingga nantinya bisa lebih maksimal. Yang jelas, MWCNU Gending ke depan harus lebih tertib administrasi. Hal ini penting demi menunjang pelaksanaan program NU ke depan.

Administrasi MWCNU Gending hingga ranting harus tertib dan baik karena ini merupakan cermin dari organisasi. Semua surat menyurat harus dicatat baik dalam buku khusus sehingga bisa terdata dan tertata rapi, terangnya.

Selain fokus penataan organisasi dan administrasi, MWCNU Gending juga menganjurkan pelaksanaan konferensi ranting NU yang sudah habis masa baktinya dan tuntas pada bulan Desember 2013.

Disamping itu, MWCNU Gending melanjutkan kegiatan lailatul ijtima dengan acara tahlil dan musyawarah serta pengajian kitab kuning di tingkat MWC dua kali sebulan dan dua kali safari pembacaan kitab kuning turun ke ranting-ranting. (Syamsul Akbar/Alhafiz K)