Daerah

Syiar Islam, Abu Dzarrin Gelar Pawai Ta'aruf

NU Online  ·  Rabu, 6 November 2013 | 06:40 WIB

Bojonegoro, NU Online
Lembaga pendidikan Abu Dzarrin Kendal Sumbertlaseh, Dander, Bojonegoro, Jawa Timur, menggelar pawai ta'aruf dalam rangka menyambut tahun baru 1435 Hijriyah, Selasa (5/11/2013). Kegiatan tersebut sebagai syiar islam, mengenalkan kepada masyarakat kalau saat ini tahun Islam.
<>
"Acara ini mensyiarkan Islam dan juga agar masyarakat tahu sekarang ini umat islam tengah merayakan tahun barunya yang ke 1435 hijriyah," kata koordinator kegiatan pawai ta'aruf, Fatkhul Alim.

Dengan berpakaian rapi, bebas dan unik, para peserta PAUD, TK, MI, MTs dan MA di bawah naungan yayasan Abu Dzarrin, lembaga pendidikan bernuansa pesantren yang berdiri sekitar 1919. Tidak kurang 2000 siswa-siswa berbaris memanjang hingga satu kilometer, saat pawai ta'aruf berjalan dijalur Bojonegoro-Bubulan tersebut.

Guru Bahasa Inggris dan juga guru kesiswaan ini menambahkan, terkait seragam peserta pawai ta'aruf dibagi, ada yang memakai sragam sekolah, batik dan juga olah raga. Selain itu mereka diberikan kebebasan berkreasi, untuk diperlombakan.

"Setelah pawai ta'aruf nanti, akan dilakukan penilaian pemenang untuk diambil empat katagori. Untuk MTs dan MA diambil putra dan putri terbaik," pungkasnya kepada NU Online.

Terlihat dari pantauan NU Online, para pelajar putra maupun putri tampak bersemangat menyanyikan yel-yel dengan membawa spanduk bertuliskan kelasnya masing-masing. Banyaknya peserta membuat jalur yang dilalui iring-iringan pawai sempat macet, meskipun mendapat kawalan kepolisian. (M Yazid/Mahbib)