Humor

Antara Mati Lampu dan Mati Listrik

Sen, 5 Agustus 2019 | 12:00 WIB

Akhir pekan lalu tak seperti biasanya, masyarakat luas dikagetkan dengan terganggunya aliran listrik yang menyebabkan aktivitas kehidupan yang terkait dengan listrik terhenti.

Perusahaan terkait melakukan pemadaman cukup lama. Belum ada yang mengetahui kapan listrik kembali menyala.

Setelah pemadaman yang hampir memakan waktu 12 jam tersebut, listrik kembali menyala. Namun, ada sebuah toko lampu yang masih padam. Penjaga toko belum mengecek kondisi listrik kala itu.

Seketika ada seorang pembeli yang mengampiri tokonya dan berbincang terkait pemadaman listrik.

“Mas, kok tokonya masih gelap?” tanya sang pembeli.

“Iya nih, PLN enggak kira-kira matiin listrik,” jawabnya.

“Tapi toko yang lain udah nyala, Mas. Mungkin toko sampean mati lampunya bukan mati listriknya,” seloroh pembeli.

“Iya, ya...,” ucap penjaga toko clingak-clinguk (tengak-tengok). (Ahmad)