Nasional

Banyak Kekerasan, Ketum Fatayat: Masyarakat Harus Dewasa

Sel, 20 Februari 2018 | 14:15 WIB

Banyak Kekerasan, Ketum Fatayat: Masyarakat Harus Dewasa

Ketum PP Fatayat NU Anggia Ermarini

Jakarta, NU Online
Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Fatayat NU, Anggia Ermarini meminta masyarakat lebih dewasa dan tidak terpancing dengan usaha-usaha kekerasan yang terjadi belakangan ini, yang terkesan disengaja.

"Saya percaya masyarakat Indonesia mampu menyikapi isu-isu teror tersebut secara dewasa, dan tidak mudah terpancing kabar-kabar provokatif," kata Anggia Ermarini, di Gedung PBNU Jakarta Pusat, Selasa (20/2).

Terkait maraknya sejumlah teror terhadap ulama dan pesantren yang juga marak terjadi akhir-akhir ini, ia meminta masyarakat tetap tenang. Selain itu masyarakat harus memercayakan penanganan kasus tersebut kepada aparat yang berwenang. 

"Siapa pun pelaku teror harus bertanggungjawab atas keresahan di masyarakat. Penyelidikan dan penanganannya serahkan dan percayakan pada yang berwenang," ujar perempuan kelahiran Sragen Jawa Tengah ini.

Ditegaskan Anggia bahwa Indonesia adalah bangsa yang beragam. Keragaman tersebut harus kita rawat dan jaga dengan baik, karena keragaman adalah harta bangsa Indonesia yang paling berharga.

"Sepanjang sejarah Nusantara, masyarakat kita justru mampu menjadikan kebhinnekaan tersebut sebagai modal sosial untuk menyatukan, mengikat, dan menciptakan kedamaian dan keharmonisan bersama," tandasnya. (Red: Kendi Setiawan)