Nasional STQH KE-27 JAMBI

KH Ahsin Sakho: STQH Nasional Seleksi Duta Indonesia di MTQ Internasional

Sel, 31 Oktober 2023 | 08:30 WIB

KH Ahsin Sakho: STQH Nasional Seleksi Duta Indonesia di MTQ Internasional

Ketua Dewan Hakim STQH Nasional Ke-27 di Jambi KH Ahsin Sakho Muhammad. (Foto: tangkapan layar kanal Youtube NU Online)

Jambi, NU Online

Ketua Dewan Hakim Seleksi Tilawatil Qur’an dan Musabaqah al-Hadits (STQH) Nasional ke-27 di Jambi KH Ahsin Sakho Muhammad mengatakan bahwa STQH ini digelar dalam rangka untuk menyeleksi para duta yang akan dikirimkan ke luar negeri untuk mengikuti MTQ internasional.


“Saat ini Indonesia sudah mendapatkan undangan dari sekitar 22 negara. Jadi, nanti yang ditampilkan adalah mereka yang paling bagus hingga akhirnya bisa mengangkat martabat bangsa,” kata Kiai Ahsin usai rapat Dewan Hakim di BW Luxury Jambi, Senin (30/10/2023) siang.


Kiai asal Cirebon ini berharap, STQH bisa terus berkembang sepanjang masa. Karena inilah salah satu agenda kemasyarakatan dan kebudayaan yang telah mengakar bagi kaum muslimin di Indonesia.


“Mudah-mudahan dengan ini (gelaran STQ), kepedulian masyarakat terhadap Al-Qur’an semakin hari kian bagus. Begitu juga saya harap agar penyelenggaraan ini bisa memberikan nuansa baru dalam pelaksanaannya,” ujar Kiai Ahsin.


Rais Majelis Ilmi Pimpinan Pusat Jam'iyyatul Qurra wal Huffazh Nahdlatul Ulama (PP JQHNU) ini juga berharap nuansa baru itu memunculkan gairah masyarakat tentang pentingnya mempelajari Al-Qur’an. 


“Dengan demikian, LPTQ dan MTQ mempunyai andil di dalam menata bangsa Indonesia ke depan yang penuh dengan tantangan, sehingga nilai-nilai Al-Qur’an bisa menjadi hiasan bagi generasi muslim mendatang,” tuturnya.


Melalui gelaran STQH dan MTQ, lanjut Kiai Ahsin, hubungan dekat anak bangsa di lingkup nasional dan internasional terus terjalin. Karena dengan demikian terjadi ukhuwah islamiyah antara satu negara Islam dengan negara Islam lainnya.


“Begitu juga dari sisi cara penilaian semakin bagus. Karena menggunakan teknologi informasi (IT),” ungkap mantan Rektor IIQ Jakarta ini.


Oleh karena itu, Kiai Ahsin berharap LPTQ tidak lagi hanya menjadi agen hal-hal terkait resepsi STQ dan MTQ. Akan tetapi, lebih luas dari itu. “Salah satunya adalah rencana penyiapan satu ruang khusus di Masjid Istiqlal untuk mendukung pengembangan LPTQ seperti museum bersejarah,” tambahnya.


Dewan Hakim dilantik secara langsung oleh Menteri Agama H Yaqut Cholil Qoumas pada Senin (30/10.2023) siang. Pelantikan ini dilakukan bersama dengan Dewan Pengawas dan Panitera, Pelantikan itu ditandai dengan pemakaian toga oleh Menag kepada Kiai Ahsin selaku Ketua Dewan Hakim dan KH Nasaruddin Umar sebagai Ketua Dewan Pengawas.