Muktamar Ke-33 NU Akan Berpusat di Alun-alun Jombang
NU Online · Jumat, 6 Februari 2015 | 10:30 WIB
Jakarta, NU Online
Muktamar ke-33 NU pada 1-5 Agustus 2015 bakal berlangsung di empat pesantren besar di Jombang, Jawa Timur, yakni Pesantren Tebuireng, Pesantren Bahrul Ulum Tambakberas, Pesantren Darul Ulum Rejoso Peterongan, dan Pesantren Mambaul Ma'arif Denanyar.
<>
Meski demikian, forum-forum utama Muktamar, seperti acara pembukaan dan sidang-sidang pleno, akan dipusatkan di Alun-alun Kabupaten Jombang. Menurut Ketua Panitia Muktamar Ke-33 NU H Imam Azis, pemusatan acara di alun-alun adalah untuk memudahkan peserta, khususnya dari segi trasportasi.
“Skenario acara yang dirumuskan panitia empat pesantren itu menjadi lokasi sidang komisi-komisi, sementara alun-alun menjadi sentralnya,” ujarnya selepas menggelar rapat Pantia Muktamar Ke-33 NU di Jakarta, Jumat (6/2) petang.
Kendati bukan di dalam gedung, Imam menjamin suasana tidak selalu berlangsung terbuka. Pihaknya akan membangun tenda besar kedap suara sehingga kekhidmatan forum musyawarah tertinggi di NU itu tetap terjaga.
Ketua PBNU ini juga menyampaikan, alun-alun yang terletak di Jalan Raya Ngrandu Perak Jombang itu juga akan menjadi tempat sekretariat panitia pusat, di samping berbagai kegiatan massa semacam pameran, bazar, dan pertunjukkan kesenian.
Awal Februari lalu Imam bersama panitia daerah meninjau lokasi yang akan digunakan Muktamar ke-33 NU di Jombang. Menurutnya, masing-masing pesantren lokasi Muktamar sanggup menampung sekitar 1.500 peserta. “Alhamdulillah, mereka sudah 80 persen siap,” tuturnya. (Mahbib)
Terpopuler
1
Guru Madin Didenda Rp25 Juta, Ketua FKDT: Jangan Kriminalisasi
2
Workshop Jalantara Berhasil Preservasi Naskah Kuno KH Raden Asnawi Kudus
3
LBH Ansor Terima Laporan PMI Terlantar Korban TPPO di Kamboja, Butuh Perlindungan dari Negara
4
Rapimnas FKDT Tegaskan Komitmen Perkuat Kaderisasi dan Tolak Full Day School
5
Ketum FKDT: Ustadz Madrasah Diniyah Garda Terdepan Pendidikan Islam, Layak Diakui Negara
6
Dukung Program Ketahanan Pangan, PWNU-HKTI Jabar Perkenalkan Teknologi Padi Empat Kali Panen
Terkini
Lihat Semua