Warta

KH. Masruri Mughni, Rais Syuriah PWNU Jawa Tengah Berpulang ke Rahmatullah

Ahad, 20 November 2011 | 02:31 WIB

Jakarta, NU Online

Inna lillaahi wa inna ilaihi raajiuun, Rais Syuriah Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Tengah KH Masruri Mughni telah berpulang ke rahmatullah, Sabtu malam, 19 Nopember 2011 di Rumah Sakit Al-Anshor, Madinah, Arab Saudi, saat menunaikan ibadah haji.

Kabar duka ini tersiar, salah satunya dalam halaman twitter KH Musthofa Bisri, @gusmusgusmu, Ahad , 20 Nopember 2011 pagi.

 "Innalilahi Wainnailaihi Rojiun. Berita duka: KH Masruri Mughni, Pengasuh Pondok Pesantren Al-Hikmah Benda dan Rais Syuriah Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Tengah, wafat di Madinah," tulis Gus Mus di akun twitternya.<>

Kabar duka tersebut juga dibenarkan oleh sekretariat Syuriah PBNU. KH. Masruri disebutkan meninggal pada Minggu malam sekitar pukul 23.30 WAS (Waktu Arab Saudi) di RS Al-Anshor, Madinah.

Secara terpisah Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siroj, dikonfirmasi mengenai wafatnya KH Masruri menyampaikan bela sungkawa yang mendalam.

"Atas nama pribadi dan jajaran pengurus besar saya menyampaikan bela sungkawa dan rasa duka yang mendalam. Semoga Almarhum mendapatkan pengampunan untuk segala dosa yang mungkin dimilikinya, dan Allah menempatkannya di sisi-Nya," kata Kiai Said melalui sambungan telepon.

Di mata Kiai Said, KH Masruri adalah salah satu tokoh NU yang sangat disegani, terutama di kalangan kiai sepuh. Jasanya juga dirasakan sangat besar untuk tumbuh kembang NU Jawa Tengah.

"Untuk Nahdliyin yang memungkinkan takziah langsung, mari bersama-sama lakukan itu. Tapi kalau memang tidak memungkinkan, saya mengimbau untuk kita laksanakan salat ghaib," tuntas Kiai Said.

 

 


Redaktur        : Emha Nabil Haroen
Kontributor    : Samsul Hadi