Mencintai Nabi Otomatis Mendekatkan Diri kepada Allah
NU Online · Sabtu, 13 Maret 2010 | 00:51 WIB
Umat Muslim diharapkan mencintai Nabi Muhammad dengan segala konsekwensinya. Sebagai tanda cinta, dibuktikan dengan berbagai macam pengorbanan. Karena dengan mencintai Nabi, otomatis akan lebih mendekatkan diri pada Yang Maha Kuasa. Sehingga bisa menjadi bekal untuk menghadapi kematian.
"Walau bagaimanapun, kita akan menghadapi mati. Dan kematian itu pasti adanya tanpa bisa di tawar-tawar. Sedangkan untuk lebih mencitai nabi, kita harus mengetahui secara mendalam tentang sifat tauladan Nabi,” pesan Habib Agil Sholeh Al-Athos ketika berceramah dalam peresmian Masjid Agung Brebes yang dibarengkan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Kamis (11/3).<>
Lebih lanjut Habib Agil menjelaskan, kelak di alam barzah (alam kubur) manusia berada dalam kegelapan dan membutuhkan penerang. Sedangkan penerang yang dibutuhkan adalah amal ibadah manusia selama hidup di muka bumi.
"Dalam perjalanan dialam kubur yang gelap gulita, tentu kita membutuhkan penerang. Lampu penerang itu, tiada lain Al-Qur'an dan sholawat yang kita baca setiap saat,” ujar Habib Agil di depan ribuan jamaah.
Fase selanjutnya setelah kematian, manusia akan menghadapi hadangan api neraka yang tidak dapat dipadamkan dengan air dunia. Sementara cara memadamkan api neraka di akhirat kelak adalah dengan amal jariyah dah shodakoh.
"Sehingga, ketika kita bersodaqoh untuk membangun masjid dan kita pergi ke Masjid untuk Sholat, membaca Al-Qur'an dan peribadatan lainnya, pada hakekatnyakan adalah untuk kepentingan kita di akhirat kelak. pungkasnya Habib Agil. (Was)
Terpopuler
1
Tanggapan Rais Syuriyah PCNU Pemalang atas Bentrok FPI dengan PWI-LS
2
Ini Doa Memasuki Bulan Shafar, Lengkap dengan Transliterasi dan Terjemahnya
3
Mustasyar PBNU Serukan Pentingnya Nahdliyin Jaga Pemahaman Islam Moderat di Masyarakat
4
PBNU Akan Luncurkan Penulisan Sejarah NU Jilid Pertama pada Peringatan Satu Abad Masehi 31 Januari 2026
5
Salah Kaprah Memaknai Uang Haram sebagai Rezeki
6
RMINU Jabar Dorong Pemprov Tindak Lanjuti Evaluasi Hibah Pesantren
Terkini
Lihat Semua