Santri Lereng Bromo Berharap Gus Fariz Pimpin Nahdliyyin
NU Online · Jumat, 16 Oktober 2009 | 10:23 WIB
Seusai akad nikah antara Zanuba Arifah Chafsoh dengan Dhohir Farisi yang digelar Masjid al-Munawwaroh Komplek Pesantren Ciganjur usai, Kamis (15/10) tampak seorang santri yang mendekati mempelai pria dan memberikan sebuah kado sambil mengucapkan selamat atas pernikahannya. Dhohir Farisi pun menerimanya dengan senang sembari mengucapkan terima kasih.
Santri yang memberikan kado tersebut menyatakan, kado yang diberikannya berisi sebuah Mushaf Al-Qur'an, sarung, peci dan Kitab kumpulan karya-karya KH Hasyim Asy'ari. Menurutnya, kado tersebut merupakan simbolisasi permintaan dari para santri di Lereng Gunung Bromo agar Gus Faris (menantu baru Gus Dur) bersedia meluangkan waktu untuk memimpin santri-santr<>i NU ke depan.
"Tadi kado itu dititipkan oleh salah seorang Kiai seorang dari lereng Gunung Bromo yang meminta saya untuk memberikannya kepada Gus Faris," terang santri yang tidak bersedia disebutkan namanya ini kepada NU Online.
Menurutnya, awalnya dirinya juga bingung ketika diminta untuk memberikan kado tersebut kepada Gus Faris. Dirinya mengaku tidak mengenal Gus Faris. Namun Kiai tersebut malah mengatakan, "Gimana kamu ini, punya Gus baru kok nggak kenal?"
Maka santri ini pun kemudian menerima titipan tersebut dan memberikannya bersama tamu undangan lain ketika mereka dipersilahkan memasuki ruang kediaman orang tua mempelai Wanita KH Abdurrahman Wahid, untuk menyampaikan selamat kepada pasangan pengantin baru di pelaminan. Para undangan pun kemudian bergantian berfoto bersama kedua mempelai dan keluarganya. (min)
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Larangan Pamer dan Bangga dengan Dosa-dosa
2
Pastikan Arah Kiblat Tepat Mengarah ke Ka'bah Sore ini
3
Trump Turunkan Tarif Impor Jadi 19 Persen, Ini Syarat yang Harus Indonesia Penuhi
4
Khutbah Jumat: Membumikan Akhlak Nabi di Tengah Krisis Keteladanan
5
Khutbah Jumat: Sesuatu yang Berlebihan itu Tidak Baik, Termasuk Polusi Suara
6
Sejumlah SD Negeri Sepi Pendaftar, Ini Respons Mendikdasmen
Terkini
Lihat Semua