Daerah

Sejumlah Utusan Antusias Ikuti Konfercab NU Kubu Raya

Senin, 29 April 2019 | 14:45 WIB

Sejumlah Utusan Antusias Ikuti Konfercab NU Kubu Raya

Pembukaan Konfercab NU Kubu Raya.

Kubu Raya, NU Online
Setelah resmi dibuka, Konferensi Cabang II Nahdlatul Ulama Kubu Raya dilanjutkan dengan sidang pleno tata tertib. Kegiatan dipusatkan di aula putri Pondok Pesantren Hidayatul Mubtiien, Senin (29/4).

Kegiatan yang dimulai siang tersebut turut dihadiri secara antusias oleh delegasi utusan Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama se-Kubu Raya. Kapasitas mereka  sebagai peserta, juga ditambah peninjau dari Pimpinan Ranting NU. 

Tampak hadir pada forum tertinggi di antaranya Rais Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kubu Raya, KH Zamroni Hasan, Ketua, KH Abdussalam juga para ketua MWCNU serta presidium siding, Ustadz Abdul Aziz. dan Ustadz Asruki. 

Tema yang diusung pada konferensi ini yakni Aktualisasi Islam Nusantara Menuju Pengembangan Karakter Bangsa. Hal tersebut sebagai acuan terlaksananya sejumlah sidang khususnya saat pleno Konfercab II Nahdlatul Ulama Kubu Raya. 

Sidang berjalan layaknya dinamika didalam persidangan dengan lancar. Interaksi aktif antar peserta konferensi saling merespons dan menanggapi satu sama lain. (Ulil/Ibnu Nawawi)


Terkait