Sumedang, NU Online
Pimpinan Anak Cabang PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Pamulihan, Sumedang, Jawa Barat mencetak kader muda NU yang militan melalui kegiatan Pelatihan Dasar Kepemimpinan (PKD).
Mencetak kader muda NU yang militan sangat perlu sekali atas dasar meningkatkan rasa khidmat kepada ulama dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Hal tersebut disampaikan Ketua Pelaksana PKD Uus Kusmayadi di acara pembukaan Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) PAC GP Ansor Pamulihan, di Pondok Pesantren Riadul Muttaqin, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Sabtu (30/03).
Hadir dalam acara tersebut Binmas mewakili Polres Sumedang, Muspika Kecamatan Pamulihan, K Abdul Ghofar (Ketua MWC NU), Pengurus Ranting NU se-Kecamatan Pamulihan, Badan Otonom NU, berikut peserta PKD dari berbagai daerah seperti Sumedang, Garut, dan Tasikmalaya.
Kepada NU Online, Senin (1/4) Uus Kusmayadi menyampaikan bahwa kegiatan PKD berlangsung selama 2 hari, mulai hari sabtu-Ahad (30-31/3).
Dikatakan, pihaknya mengucapan terima kasih kepada peserta tamu undangan yang hadir dan juga Pondok Pesantren Riadul Muttaqin yang memberikan tempat untuk pelaksanaan PKD tersebut.
Ketua PAC GP Ansor Pamulihan Ruhiat menyampaikan bahwa Pelatihan kepemimpinan dasar (PKD) merupakan kaderisasi GP Ansor yang harus di lakukan dengan harapan lebih banyak lagi kader muda NU yang lebih meningkatkan kecintaan terhadap Nahdlatul Ulama dan NKRI.
"Peserta diharapkan bisa faham tentang ke-NU-an, bukan hanya amaliah NU saja yang harus di fahami, tapi fikrah, harakah, ghirah, dan juga harus faham dan sama dengan keluarga besar NU," pungkasnya. (Dudi Abdurrahman/Ayi Abdul Kohar/Muiz)