Daerah

Kader Aswaja di Jombang Belum Militan

NU Online  ·  Senin, 18 Februari 2019 | 16:00 WIB

Kader Aswaja di Jombang Belum Militan

Direktur Asnuter Jombang, KH Afifuddin Dimyathi

Jombang, NU Online
Direktur Pengurus Cabang (PC) Aswaja Nahdlatul Ulama (NU) Center (Asnuter) Jombang, Jawa Timur, KH Afifuddin Dimyathi menyatakan, keberadaan kader Aswaja di Kota Santri itu perlu terus ditingkatkan. Ini lantaran menurutnya, hingga saat ini kader-kader yang sudah ada masih belum bisa dikatakan militan.

Kader Aswaja militan dalam pandangannya adalah seseorang yang memiliki pemahaman Aswaja yang matang dan selalu siap terjun di tengah masyarakat. Di samping itu kader itu juga senantiasa siap membela paham dan ajaran Aswaja saat ada susupan paham lain yang membahayakan.

"Terus terang saja di Jombang terkait (kader) Aswaja masih kurang militan," katanya kepada NU Online, di Jombang Senin (18/2).

Untuk itu, dirinya bersama pengurus Asnuter yang lain hingga kini terus berupaya mengkader warga NU dari berbagai kalangan. Pengkaderan tersebut dilakukan dalam bentuk diklat, pelatihan dan kegiatan-kegiatan yang serupa.

Tak berhenti hanya sekedar melatih, pria yang kerap disapa Gus Awis ini pun mengungkapkan, Asnuter juga menyediakan Training of Trainer (ToT) sebagai tindak lanjut setelah pelatihan. Di ToT, lanjutnya, para kader Aswaja akan digembleng lagi, mulai dari materi hingga mental kader, sehingga mereka benar-benar siap menjadi kader Aswaja yang militan.

"Dan kami berupaya menjangkau kader-kader itu yang ada di pelosok-pelosok yang ada di Jombang. Kader Aswaja harus selalu siap menjaga Aswaja," pungkasnya. (Syamsul Arifin/Muiz)