Daerah

Kebakaran Rumah di Palangka Raya, Ini yang Dilakukan Kader Ansor Kalteng 

Jum, 15 Januari 2021 | 07:00 WIB

Kebakaran Rumah di Palangka Raya, Ini yang Dilakukan Kader Ansor Kalteng 

Peristiwa kebakaran yang menghanguskan puluhan rumah wara di Palagka Raya, Kalteng (Foto: NU Online/Anastas Khumaini)

Palangka Raya, NU Online 

Kebakaran yang terjadi di Desa Gang Suka Damai RT 01, Panarung Bawah, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah baru-baru ini menimbulkan keprihatinan banyak pihak. 

 

Wakil Sekretaris Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kalteng Mustain Khaitami mengaku prihatin atas terjadinya musibah yang menimpa warga. Diirinya menyerahkan bantuan uang tunai secara langsung kepada warga melalui Ketua RT 01 Zainuddin. 

 

"Bantuan ini mungkin tak seberapa, tapi saya harap bermanfaat bagi korban," kata Mustain kepada NU Online, Kamis (14/1).

 

Bantuan terus berdatangan dari berbagai kalangan. Baik pribadi, lembaga pemerintah, maupun organisasi kemasyarakatan. Salah satunya Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kalimantan Tengah. 

 

Selaku Ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kalteng Mustain mengaku prihatin atas musibah tersebut. "Bantuan ini merupakan dana infak yang berhasil dihimpun di Baznas Kalteng dari 'Program Kalteng Peduli'," ujar Ami, sapaan akrab Mustain Khaitami.

 

Ami menjelaskan, bantuan dalam bentuk uang tunai diberikan atas pertimbangan agar para korban bisa memanfaatkan secara fleksibel untuk kebutuhan yang dirasa perlu. Apalagi kebanyakan warga yang menjadi korban kebakaran tidak sempat menyelamatkan barang berharga.

 

"Untuk kegiatan ini, saya belum bisa membantu dalam kapasitas sebagai salah satu pemangku kebijakan di Ansor. Tapi, saya akan koordinasikan terkait peran Ansor dalam kebencanaan kali ini," tuturnya.

 

Ketua RT 01, Zainuddin menyatakan bahwa warga yang menjadi korban kebakaran memang sangat membutuhkan bantuan. Selain dalam bentuk sembako, warga juga memerlukan beberapa peralatan memasak dan tenaga untuk membangun kembali rumah mereka.

 

"Karena memang banyak dari mereka tidak sempat menyelamatkan barang pada saat kejadian," kata Zainuddin.

 

Disampaikan, kini mereka untuk sementara tinggal menumpang dengan sanak keluarganya. Kebakaran yang terjadi di Jalan Murjani, Gang Suka Damai ini menghanguskan 1 barak 6 pintu, 1 barak 2 pintu, 1 sekolah PAUD, dan 14 rumah warga.

 

Selain dari Baznas Kalimantan Tengah, bantuan juga datang dari Baznas Kota Palangka Raya dan berbagai lembaga lain dalam bentuk bahan makanan sembako.

 

Diketahui, peristiwa kebakaran hebat yang meluluhlantakan rumah warga Panarung bawah, Kelurahan Panarung, Kota Palangka Raya pada Kamis (7/1) pekan lalu pukul 01.30 WIB menyebabkan sekitar 86 jiwa harus kehilangan tempat tinggal.

 

Kontributor: Anastas Khumaini, Ahmad Rifqi Hidayat

Editor: Abdul Muiz