Daerah

Peserta Lakmud IPNU-IPPNU Diingatkan sebagai Kader Bangsa

Sab, 7 September 2019 | 21:00 WIB

Peserta Lakmud IPNU-IPPNU Diingatkan sebagai Kader Bangsa

IPNU-IPPNU adalah kader NU dan bangsa di masa mendatang. (Foto: NU Online)

Kubu Raya, NU Online
Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kubu Raya, Kalimantan Barat menggelar Latihan Kader Muda atau Lakmud. Kegiatan dipusatkan di aula SMK Negeri 1 Kuala Mandor B, Jalan Parit Medan Kecamatan KMB.
 
Miswar selaku ketua panitia menyampaikan bahwa Lakmud sebagai jenjang proses kaderisasi kedua usai Masa Kesetiaan Kader atau Makesta di IPNU IPPNU. 
 
“Besar harapan, peserta kader Lakmud bisa mengikuti kegiatan selama kurang lebih tiga hari ke depan. Semoga rekan dan rekanita bisa melewati dengan baik demi nama baik pimpinan komisariat dan pimpinan anak cabang di daerahnya masing masing,” katanya, Jumat (6/9).
 
Misli Saputra mengucapkan selamat datang kepada rekan dan rekanita peserta pada pelatihan. “Kami juga mengucapkan terima kasih atas dukungan berbagai kalangan bagi suksesnya pengkaderan ini,” kata Ketua PC IPNU Kubu Raya tersebut.
 
Sedangkan Khomsiyaturrohmah selaku Ketua PC IPPNU Kubu Raya mengemukakan bahwa peserta adalah utusan dari berbagai pimpinan anak cabang dan komisarit yang diikuti kurang lebih 60 peserta.  
 
“Kami berharap besar bahwa pada kegiatan ini peserta dituntut tanggap dalam mengader pemuda masa depan harapan bangsa. Sehingga menghasilkan output yang bermanfaat bagi negara ini melalui kaderisasi Lakmud,” uranya.
 
H Irsan sebagai Majlis Pembina PC IPNU Kubu Raya menuturkan bahwa para kader harus menyalurkan segala potensi dengan  terlebih dahulu dicontohkan senior. 
 
“Ambillah kesempatan di organisasi sebagai sebuah peluang karir kelak yang akan menggantikan posisi orang penting yang berpengaruh terhadap perkembangan dan kualitas jati diri,” ungkapnya.
 
H Odang Prasetyo selaku staf ahli Bupati Kubu Raya sangat mengapreasiasi adanya kegiatan yang diselenggarakan ini.
 
Dalam sambutannya, dirinya bangga karena juga merupakan bagian dari nahdliyin atau warga NU. 
 
“Karena saya lebih merasakan asam garam di NU, saya dulu pernah menjabat sekretaris daerah,” jelasnya. Harapan terbesar dari adanya kegiatan ini, semoga menjadi wadah pengkaderan yang mampu menangkal gerakan radikal, narkoba, tawuran dan penyebar hoaks, lanjutnya.
 
Puncak acara ditutup doa oleh Ustaz Ahmad Zaini, dilanjutkan dengan penyematan kartu tanda peserta dan penyerahan plakat kepada tamu undangan kehormatan. 
 
Dalam kegiatan tersebut turut serta dihadiri HAbdurrosyid yang sekaligus Ketua Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kuala Mandor B (KMB), H Irsan selaku Pembina PC IPNU Kubu Raya yang kini menjadi wakil rakyat.
 
Juga Sekretaris Kecamatan, Kapolresta KMB, KUA, Serta Pengurus Anak Cabang dan IPNU-IPPNU Komisariat se-Kubu Raya.
 
 
Pewarta: Siti Maulida
Editor: Ibnu Nawawi