Internasional

Ditanya soal Bendera Bertuliskan Kalimat Tauhid, Dubes Saudi Bungkam

Sel, 13 November 2018 | 09:43 WIB

Ditanya soal Bendera Bertuliskan Kalimat Tauhid, Dubes Saudi Bungkam

Konferensi pers bersama Dubes Saudi Osama Mohammed bin Abdullah Al-Shuaibi.

Jakarta, NU Online
Duta Besar Kerajaan Arab Saudi untuk Republik Indonesia Osama Mohammed bin Abdullah Al-Shuaibi tidak menjawab pertanyaan awak media terkait hukum bendera bertuliskan kalimat tauhid.

Sekurangnya, tiga kali wartawan mengulang pertanyaan yang sama. Tetapi, duta besar itu tak menggubrisnya.

"Pak, soal benderanya tadi belum ada jawaban ya," kata wartawan saat sesi tanya jawab pada konferensi pers di kantor Pusat Dakwah Muhammadiyah, Jakarta, Selasa (13/11).

Senada dengan itu, wartawan lain berteriak mempertanyakan jawaban tentang pelarangan bendera bertuliskan kalimat tauhid di Arab Saudi. "Benderanya belum Pak."

Osama meresponsnya dengan mengatakan bahwa kalimat tauhid itu memiliki arti penting bagi umat Islam. Jika bendera itu diletakkan di dinding seseorang, maka, katanya, perlu mencari tahu siapa yang berbuat demikian.

"Apakah jika ada seseorang yang menaruh bendera dianggap kriminal?" Dubes balik bertanya.

Berkaitan dengan Habib Riziq, Osama menyatakan bahwa jika melakukan pelanggaran, tentunya Habib Riziq telah diproses hukum sebagaimana di negara lainnya. (Syakir NF/Kendi Setiawan)