Nasional

Belasan Ribu Siswa Madrasah Sukseskan Kompetisi Sains Madrasah

Rab, 6 November 2013 | 12:39 WIB

Malang, NU Online
Belasan ribu siswa madrasah dari seluruh penjuru Tanah Air membanjiri Kota Malang, Jawa Timur, untuk menyukseskan Kompetisi Sains Madrasah 2013 yang digelar di kota pendidikan tersebut.
<>
Menurut Direktur Pendidikan Madrasah Ditjen Pendidikan Islam Kementerian Agama (Kemenag) Prof Dr M Nurcholis Setiawan di Malang, Selasa, mengatakan siswa madrasah yang jumlahnya sekitar 15 ribuan itu mewakili 33 provinsi yang ada di Indonesia.

"Mereka yang dikirim pada Kompetisi Sains Madrasah (KSM) ini sudah terseleksi di provinsi masing-masing, sehingga mereka ini mewakili provinsinya," katanya disela-sela persiapan pembukaan KSM dan Ajang Kompetisi Seni dan Olahraga Madrasah (Aksioma) di Stadion Gajayana Malang.

KSM dan Aksioma kedua setelah diselenggarakan di Bandung itu akan berlangsung mulai 5 November hingga 9 November 2013. Kedua perhelatan antarsiswa madrasah itu merupakan agenda tahunan untuk menyediakan tempat bagi siswa-siswi madrasah dalam mengembangkan bakat dan minat serta kemampuan akademiknya. 

Ia berharap ajang adu kemampuan di bidang akademik maupun nonakademik tersebut bisa memberikan kesempatan yang sama bagi siswa madrasah untuk berprestasi sesuai kemampuan dan bidangnya masing-masing. 

Menyinggung cabang olahraga yang dipertandingkan dalam Aksioma, Nurcholis mengatakan hampir semua cabang dipertandingkan, mulai dari atletik hingga tenis meja dan bulutangkis. Sedangkan bidang seni yang akan dilombakan di antaranya adalah kaligrafi, MTQ, pidato Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris serta band.

Kompetisi yang dikemas dalam Aksioma tersebut, seluruh kegiatannya dipusatkan di Stadion Gajayana. Sedangkan KSM dipusatkan di Gedung Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Malang di Jalan Bandung.

Bidang akadamik (mata pelajaran) yang dipertandingkan dalam KSM tersebut tidak sama antara Madrasah Ibtidaiyah, Madrasah Tsanawiyah dan Madrasah Aliyah.

Untuk Madrasah Ibtidaiyay (MI) mata pelajaran yang dipertandingkan adalah matematika dan IPA. Sementara untuk Madrasah Tsanawiyah (MTs) bidang studi matematika, biologi dan fisika, sedangkan Madrasah Aliyah (MA) adalah matematika, biologi, fisika, kimia, ekonomi, dan geografi.

"Kompetisi sains ini bertujuan untuk memotivasi siswa madrasah agar terus meningkatkan kemampuan intelektualnya, bahkan bisa melahirkan siswa yang berprestasi di bidang akademik maupun nonakademik," ucapnya.

KSM dan Aksioma yang dipusatkan di Stadion Gajayana itu akan dibuka oleh Menteri Agama Suryadharma Ali didamping Wakil Gubernur Jatim Saifullah Yusuf serta Wali Kota Malang Moch Anton. (antara/mukafi niam)