IPNU Minta Kemendikbud Tarik Buku Ajar yang Sebut NU Organisasi Radikal
NU Online · Rabu, 6 Februari 2019 | 10:30 WIB
Buku ajar siswa kelas V SD/MI yang diterbitkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menuai polemik. Pasalnya, buku tematik berjudul Peristiwa dalam Kehidupan itu menyebut Nahdlatul Ulama sebagai organisasi radikal.
Pimpinan Pusat Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) melihat bahwa penyebaran buku tersebut dapat berpotensi menanamkan pandangan negatif terhadap NU sebagai organisasi yang konsisten dalam menjunjung moderatisme.
“Pemberian label radikal pada gerakan NU di buku SD/MI dikhawartirkan akan memunculkan ambiguitas dan ketidakpercayaan pelajar kepada NU," kata Aswandi, Ketua Umum IPNU kepada NU Online, pada Rabu (6/2).
Oleh karena itu, IPNU meminta Kemendikbud menarik persebaran buku tersebut karena potensi negatif yang bisa muncul.
Sebab, istilah radikal ini menimbulkan banyak interpretasi. Makna kata radikal, kata Aswandi, mulai bergeser semenjak terorisme sebagai bentuk radikalisme menjadi peyoratif (merendahkan). Padahal, lanjutnya, kata tersebut mulanya bersifat positif.
Aswandi menjelaskan bahwa arti radikal pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) setidaknya punya tiga arti, yakni secara mendasar, amat keras menuntut perubahan, dan maju dalam berpikir dan bertindak.
IPNU juga meminta agar Kemendikbud dapat mengkaji atau menguji lebih dulu isi buku tersebut. Hal itu agar tidak menimbulkan kesalahpahaman bagi siswa. (Syakir NF/Muhammad Faizin)
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Menguatkan Sisi Kemanusiaan di Bulan Muharram
2
Khutbah Jumat: Mengais Keutamaan Ibadah di Sisa bulan Muharram
3
Khutbah Jumat: Muharram, Bulan Hijrah Menuju Kepedulian Sosial
4
Khutbah Jumat: Muharram, Momentum Memperkuat Persaudaraan Sesama Muslim
5
Khutbah Jumat: Jangan Apatis! Tanggung Jawab Sosial Adalah Ibadah
6
Khutbah Jumat: Berani Keluar Dari Zona Nyaman
Terkini
Lihat Semua