Nasional TWEET TASAWUF

KH Luqman Hakim: Jangan Pernah Membayangkan Wujud Akhirat

Kam, 31 Januari 2019 | 02:45 WIB

KH Luqman Hakim: Jangan Pernah Membayangkan Wujud Akhirat

KH M. Luqman Hakim (istimewa)

Jakarta, NU Online
Direktur Sufi Center Jakarta KH M. Luqman Hakim menyatakan bahwa kondisi dan alam akhirat tidak seperti yang manusia bayangkan atau visualisasikan ketika hidup di dunia. Sebab itu, ia menegaskan jangan pernah membayangkan wujud akhirat.

Lebih lanjut, Pengasuh Pondok Pesantren Raudhatul Muhibbin Caringin, Bogor, Jawa Barat ini menerangkan bahwa Nabi Muhammad SAW hanya menjelaskan simbol dan sifat-sifat akhirat, bukan visualisasi yang manusia bayangkan saat ini.

ā€œJangan pernah membayangkan wujud akhirat. Nabi Muhammad SAW hanya menjelaskan simbol dan sifat-sifatnya saja. Akhirat tidak seperti yang anda bayangkan secara visual saat ini,ā€ ucap Kiai Luqman dikutip NU Online, Kamis (31/1) lewat twitternya.

Terkait hal itu, penulis buku Jalan Cahaya ini menjelaskan bahwa hendaknya seorang hamba jangan membayangkan Allah SWT ketika shalat. Yang harus dilakukan ialah meyakini kehadiran Allah.

ā€œJangan juga membyangkan Allah saat Anda shalat, Anda hanya bisa meyakini kehadiran-Nya yang lebih dekat dibanding dirimu,ā€ ungkap Kiai Luqman. (Fathoni)