Warta

Sore ini, LDNU Bagikan Santunan Fakir Miskin

NU Online  ·  Kamis, 17 September 2009 | 08:11 WIB

Jakarta, NU Online
Pengurus Pusat Lembaga Dakwah Nahdlatul Ulama (PP LDNU) hari ini membagikan santunan kepada para fakir miskin yang berdomisili di sekitar Gedung PBNU Jl. Kramat Raya 164 Jakarta. Pembagian santunan ini juga terutama diprioritaskan kepada para jamaah yang mengikuti tarawih berjamaah di PBNU.

Pemberian santunan ini akan dilaksanakan secara simbolik pada sore ini di Gedung PBNU, Kamis (17/9). Pemberian secara simbolik disertakan dengan acara buka puasa bersama. Sedangkan pada malam harinya akan diberikan santunan kepada semua jamaah sholat tarawih bersama LDNU.<>

Demikian dinyatakan Ustadz Masrukhin Ketua Program Syiar Ramadhan PP LDNU kepada NU Online. Menurut Masrukhin santunan merupakan salah satu bentuk dari beberapa program LDNU untuk mengembangkan Islam Ahlussunnah wal Jamaah.

"Santunan ini kami berikan sebagai wujud kepedulian LDNU kepada masyarakat di sekitar. Santunan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan syiar Ramadhan yang dilaksanakan oleh LDNU untuk membentengi umat agar tidak direkrut oleh kelompok-kelompok lain yang tidak sesuai ajaran Ahlussunnah wal Jamaah," terang masrukhin. (min)