Daerah

Fatayat Bojonegoro Juarai Lomba Desainer Gaun Berbahan Batik

NU Online  ·  Ahad, 17 Mei 2015 | 04:01 WIB

Bojonegoro, NU Online
Pimpinan Cabang Fatayat NU Bojonegoro, Jawa Timur, berhasil mengukir prestasi di ajang lomba Fatayat NU Jawa Timur, yang digelar di gedung Pengurus Wilayah (PW) NU Jawa Timur, Surabaya, Sabtu (16/5) malam. Para kader perempuan Bojonegoro sukses menjuarai desainer pakaian pesta berbahan kain batik.
<>
Perlombaan tersebut diikuti seluruh pengurus PC Fatayat NU se-Jawa Timur, yang datang dari sekitar 44 kabupaten/kota. Kegiatan tersebut dibuka langsung Ketua PW Fatayat NU Jawa Timur Hikmah Bafaqih.

"Awalnya tidak menyangka, kalau Fatayat NU Bojonegoro meraih juara di ajang desainer pakaian pesta berbahan batik. Pasalnya peserta lainnya juga bagus-bagus," ujar Sekretaris PC Fatayat NU Bojonegoro Sulistyowati.

Di depan dewan juri profesional, Nurisshikah, sang desainer asal Kecamatan Kepohbaru, menyatakan tema 'Ratu Jati', sebagai representasi kualitas jati di Kabupeten Bojonegoro yang terkenal itu.

Berangkat dari inspirasi jati ini, sang desainer lalu menuangkannya lewat karya desain baju 'Batik Jenogoroan' motif daun jati. Hasilnya, ketua PC Fatayat NU Bojonegoro, Hj Ifa Khoiria Ningrum, mengangkat tropi juara di depan ratusan peserta yang hadir.

"Dengan diperolehnya prestasi ini, berharap dapat mengangkat produk batik Jenogoroan kepasar lebih luas. Serta memberi manfaat kepada masyarakat Bojonegoro, secara menyeluruh," pungkasnya. (M. Yazid/Mahbib)