Daerah

NU Jatim Kembangkan Ekonomi Warga dengan NUconomic

Rab, 6 November 2019 | 09:00 WIB

NU Jatim Kembangkan Ekonomi Warga dengan NUconomic

Pelatihan Kewirausahaan Pemberdayaan Usaha Ekonomi Masyarakat oleh PW LPNU Jatim di gedung Graha Pancasila, Kota Batu. (Foto: NU Online/Zaiyana Nur Ashfiya)

Batu, NU Online
Pengurus Wilayah (PW) Lembaga Perekonomian Nahdlatul Ulama (LPNU) Jawa Timur mengadakan Pelatihan Kewirausahaan Pemberdayaan Usaha Ekonomi Masyarakat. Kegiatan dipusatkan di Gedung Graha Pancasila, Kota Batu, Rabu (6/11).
 
Pelatihan dimaksud dalam upaya meningkatkan kewirausahaan dan pemberdayaan usaha ekonomi masyarakat dengan konsep NUconomic. Yakni berupa sinergi ekonomi umat dengan peningkatan SDM, pendampingan akses permodalan, gelar produk, monitoring dan evaluasi. Tema yang diangkat yakni Strategi Pergerakan Ekonomi dan Penerapan Produk Halal (sertifikasi halal).
 
Selain dihadiri ratusan peserta dari Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) yang ada di Jawa Timur, acara ini juga diisi dengan pameran produk dari 25 pelaku usaha yang ada di Malang Raya.
 
“Hari ini adalah dimulainya sinergi ekonomi umat yang mewarisi semangat KHM Hasyim Asy’ari,” kata Ketua PW LPNU, Fauzi Priambodo.
 
Alasan dipilihnya Kota Batu sebagai tempat grand launching NUconomic karena kota ini sebagai pemenang UMKM terbaik se-Jawa Timur, juga tidak ada brand multinasional.
 
“Acara ini merupakan grand launching dari NUconomic di mana saat Hari Santri 22 Oktober lalu sudah melaksanakan soft launching yang dilakukan di kantor PWNU Jatim oleh KH Marzuki Mustamar,” katanya.
 
Diterangkannya, bahwa kegiatan ini selain didukung oleh Pemerintah Provinsi Jatim juga dibantu oleh Among Tani Foundation. 
 
“Untuk data base UMKM kita dibantu oleh Among Tani Fondation, karena mereka mempunya data lengkap untuk Malang Raya,” ungkap Fauzi.
 
Dirinya menyampaikan pesan dari para kiai bahwa untuk membangun perekonomian, ada sejumlah hal yang hendaknya dilakukan dan terus dijaga konsistensinya. 
 
“Sebelum mengadakan NUconomic ini kami sowan kebeberapa kiai, dan kami diberi amanah bahwa untuk membangun perekonomian harus profesional, produktif dan berkah,” ungkapnya.
 
Lebih lanjut, Fauzi menyampaikan bahwa spirit dari berkah luar biasa, Bahwa jangan dulu berharap ke bank dan bantuan lain, tapi dahulukan niat baik. Demikian pula yang tidak dapat dihindari adalah mental bagus dan juga kerja keras.
 
NUconomic merupakan pergerakan sinergi umat yang berisi peningkatan SDM,  pelatihan, pendampingan akses permodalan, marketing, dan juga monev atau monitoring dan evaluasi.
 
Dalam pandangannya, selama ini UMKM jarang dimonitoring dan evalusi. Melalui NUconomic ini nantinya akan diadakan evaluasi dalam waktu tertentu. 
 
“Jadi, acara ini tidak hanya di Batu, namun nantinya akan bergerak juga ke daerah lain. Dan ini sudah diformulasikan oleh LPNU sampai pusat,” jelasnya.
 
Pelatihan yang diadakan PW LPNU ini akan dilaksanakan permodul. Jika hari ini di Batu tema yang diangkat adalah sertifikasi halal, maka nanti di Pasuruan atau di mana bisa mengangkat tema tentang desain produk.
 
Terkait keanggotaan, tidak ada syarat khusus untuk menjadi peserta dari pelatihan yang diadakan NUconomic, karena ingin mengayomi semua. 
 
“Setiap  UMKM boleh ikut asalkan memang butuh dibantu dan kita bisa memberikan manfaat yang lebih,” tegasnya.
 
Harapan terbesar dari NUconomic adalah melahirkan dan mengembangkan UMKM lokal yang mampu bersaing secara global. 
 
“NUconomic dapat menjadi energi pertama yang bisa dijadikan kekuatan baru untuk ekonomi umat,” pungkas Fauzi. 
 
 
Kontributor: Zaiyana Nur Ashfiya
Editor: Ibnu Nawawi