Semarang, NU Online
Betapa bahagianya Azza Naila Sofa (15) siswi Madrasah Tsanawiyah (MTs) Putri Sunniyah Kecamatan Selo Kabupaten Grobogan Jawa Tengah ini. Niat hati ingin meminta restu kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, justru mendapat hadiah kejutan yang menarik.
Azza bersama 780 siswi MTs yang tergabung dalam Gerakan Pramuka Sako Ma’arif NU Jawa Tengah sengaja datang ke kantor Gubernur Jateng, Jl Pahlawan Kota Semarang, Senin (18/2).
Dalam kesempatan itu, mereka bersama rombongan hendak meminta restu dari Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk mengikuti Perkemahan Regu Penggalang Ma’arif NU Nasional (Pergamanas) II di Bumi Perkemahan Cibubur Jakarta.
Dalam kesempatan itu, Ganjar yang juga Ketua Majelis Pembina Daerah (Mabida) Jawa Tengah hadir didampingi Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen. Hadir pula Ketua PWNU Jateng, Muhammad Muzamil dan Ketua LP Ma’arif PWNU Jateng, Ratna Andi Irawan.
Seperti biasa, Ganjar dalam memberikan motivasi tidak hanya bicara, namun mengajak peserta untuk maju ke depan sebagai salah satu cara mengetes keberanian dan mental serta pengetahuan para peserta.
Saat itu, Ganjar bertanya adakah para peserta yang hafal Pembukaan UUD 1945. Setelah dua peserta yang maju tidak hafal, maka Azza memberanikan diri maju ke depan dan berhasil menghafalkan Pembukaan UUD 1945. “Hebat sekali kamu, silahkan mau pilih hadiah apa? Sepeda apa laptop?,” tanya Ganjar kepada Azza.
Menjawab pertanyaan itu, Azza lebih memilih hadiah laptop. Kemudian, Ganjar meminta ajudannya untuk memberikan hadiah laptop kepada Azza disambut antusias peserta lainnya.
“Senang sekali, bahagia bisa bertemu dengan Pak Ganjar, tidak menyangka akan dapat hadiah laptop. Sudah bertemu dan bisa salaman langsung saja sudah senang, ini malah dapat tambahan laptop,” tutur Azza.
Sebagaimana rilis yang dikirim ke NU Online, Selasa (19/2) Azza menuturkan akan terus belajar dan memperdalam ilmu serta pengalaman untuk berdedikasi dan berkarya bagi Jawa Tengah dan Indonesia. Disinggung apakah hadiah tersebut memotivasi dirinya untuk lebih baik lagi, Azza menjawab dengan mantab hadiah dan perhatian Ganjar kepada dirinya itu merupakan motivasi yang tidak akan pernah terlupakan.
“Saya akan terus berkarya untuk Grobogan, Jawa Tengah, dan Indonesia,” ujarnya.
Ganjar pun tak lupa berpesan kepada seluruh peserta Pergamanas untuk mencari pengalaman sebanyak-banyaknya dalam kegiatan tersebut, karena dalam kegiatan itu pasti akan ditemui banyak hal yang baru, termasuk teman baru, budaya baru, kebiasaan baru, dan lainnya.
“Saya titip kepada adik-adik, mari kita kampanyekan kepada sesama kita untuk melawan berita hoaks, fitnah, virus kotor, dan segala hal yang dapat memecah belah keutuhan bangsa ini. Mari kita saling menghormati dan menghargai perbedaan yang ada,” tutur Ganjar.
Pramuka, menurut Ganjar merupakan wadah yang tepat untuk menempa generasi muda menjadi generasi yang memiliki moral bagus, berdedikasi, disiplin, memiliki sikap nasionalisme, dan hal-hal baik lainnya.
“Banyak nilai-nilai yang bisa didapat dari gerakan Pramuka ini. Jangan pernah berhenti untuk terus belajar dan jadilah yang terbaik bagi diri sendiri, keluarga, nusa, dan bangsa,” ujarnya. (Red: Muiz)