Daerah

Wabup Keerom Papua Ajak PCNU Membangun Bersama

Sel, 17 Desember 2019 | 20:00 WIB

Wabup Keerom Papua Ajak PCNU Membangun Bersama

Konfercab NU Keerom, Sabtu (14/12) (Foto: NU Online/Joko Prayitno)

Keerom, NU Online
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Keerom, Papua mengadakan Konferensi Cabang III, Sabtu (14/12).
 
Konfercab dihadiri oleh perwakilan Majelis Wakil Cabang se-Kabupaten Keerom dan Wakil Bupati serta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) setempat.

Wakil Bupati Keerom Piter Gusbager, mengatakan salah satu tugas pemerintah yang melekat pada Wakil Bupati Keerom adalah tugas umum keperintahan yaitu menjadi pembina ormas keagamaan.
 
"Ormas keagamaan apa pun yang sesuai dengan ideologi Pancasila wajib kita dukung. Maka sebagai Wabup Keerom, saya memberikan dukungan penuh kegiatan Konfercab PCNU Keerom," katanya.
 
Pihaknya berharap suksesnya Konfercab kali ini akan melahirkan pemimpin NU Keerom yang bisa membawa NU Keerom sebagai salah satu kekuatan sosial ekonomi. Selain itu menjadi kekuatan bersama pilar bangsa lainnya untuk bersama membangun Tanah Keerom.
 
"NU bukan hanya menjalankan fungsi agama tapi juga fungsi sosial budaya, mari berkontribusi nyata demi Keerom. NU bukan hanya milik umat Islam tapi seluruh umat manusia. Jangan ada rasa kecil hati atau dianaktirikan," lanjutnya.
 
Ia juga menegaskan Pemda akan memberi dukungan penuh bukan hanya saat Konfercab, tetapi kegiatan lain yang dilakukan NU untuk membangun Keerom yang lebih baik ke depan.
 
Ketua PWNU Papua KH Toni Wanggai memberikan apresiasi atas terlaksananya Konfercab tersebut. "Semoga dengan bisa dilakukannya Konfercab kali ini akan menjadi sebuah keberkahan akhir tahun dan merupakan kebangkitan NU Keerom di tahun depan," katanya.
 
Selain itu, ia juga mengapresiasi kepada Wakil Bupati Piter Gusbager yang bisa mendukung penuh kegiatan Konfercab III.
 
"Kami harapkan kedepan akan lebih baik dalam sinergi antara pemerintah dengan tokoh agama, tokoh adat, dan tokoh masyarakat, untuk membangun Keerom yang lebih baik seperti motto Keerom Tamne Yisan Kefase, yaitu bersatu bersepakat untuk membangun, menuju Keerom yang lebih baik," ujar Kiai Toni Wanggai.

Dalam Konfercab tersebut terpilih Kiai Mahfudz Muhdor sebagai Rais Syuriah dan Kiai Dimyati sebagai Ketua Tanfidziyah PCNU Keerom masa khidmat 2019-2024. Setelah rangkaian Konfercab selesai akan ditindaklanjuti dengan pengiriman berkas usulan SK PCNU tersebut ke PBNU di Jakarta.
 
PCNU Keerom diharapkan dapat lebih produktif mengurusi umat, di mana sekitar 70 persen penduduknya adalah muslim ahlussunnah wal jamaah Annahdliyah yang sebagian besar berasal dari Jawa. Pada tahun 70-an mereka datang ke Papua dalam program transmigrasi, menjalin kerja sama dengan pemangku kepentingan baik pemerintah daerah, TNI-Polri, organisasi kepemudaan, tokoh adat dan tokoh agama serta masyarakat luas. Hal itu untuk menjaga keutuhan NKRI dan mengedukasi umat agar mampu membentengi diri, menangkal paham radikal dan besinergi membangun negeri.
 
 
Kontributor: Joko Prayitno
Editor: Kendi Setiawan