Internasional

Konfercab NU Pakistan Pilih Ketua Baru

Sen, 9 Maret 2020 | 08:40 WIB

Konfercab NU Pakistan Pilih Ketua Baru

Peserta Konfercab PCINU Pakistan berfoto bersama, Sabtu (8/3). (Foto: istimewa)

Islamabad, NU Online
Pada Ahad (8/3) Pengurus Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama (PCINU) Pakistan menggelar Konferensi Cabang (Konfercab) Istimewa ke-12  di Khobaib Foundation Hall Islamabad.
 
Dalam Konfercab ini dibahas beberapa agenda di antaranya, Sidang Pleno, Laporan Pertanggungjawaban Kepengurusan PCINU Pakistan 2019-2020, pemilihan Rais Syuriyah dan Ketua Tanfidziyah 2020-2021.
 
Acara dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an. Kemudian dilanjutkan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Yayal Wathan sebagai tanda rasa cinta tanah air.
 
Selanjutnya Rais Syuriyah PCINU Pakistan, Hasanudin Tosimpak memimpin sesi Laporan Pertanggungjawaban yang dibacakan oleh Wakil Ketua PCINU Pakistan, Abdurrahman.
 
Sebelum dibacakan Laporan Pertanggungjawaban tersebut Rais Syuriyah memberikan beberapa arahan terkait dinamika organisasi. Warga NU Pakistan, secara jumlah semakin bertambah, karenanya perlu untuk pengurus membenahi diri dan menyolidkan jamiyyah.
 
"Banyak kegiatan yang telah terselenggara, tapi juga tidak sedikit kegiatan yang tak berjalan sebagaimana yang diharapkan dan perlu evaluasi. Maka, dengarkan laporan pertanggungjawaban pengurus tanfidziyah ini dengan seksama," tandasnya.
 
Seusai pembacaan Laporan Pertanggungjawaban dilakukan pertimbangan laporan oleh Majelis Syuriyah bersama Nahdliyin. Anggota Konfercab menerima Laporan Pertanggungjawaban kepengurusan tahun 2019-2020 dengan baik.

Pada Konfercab ini menetapkan Majlis Syuriyah untuk periode 2020-2021 melalui Ahlul Halli wal ‘Aqdi. Kemuidan disepakati dalam musyawarah Ahmad Azizuddin sebagai Rois Syuriyah, Hasanudin Tosimpak sebagai Wakil Syuriah, dan Zulkifli Reza Fahmi sebagai Katib Syuriyah.

Sedang dalam pemilihan Ketua Tanfidziyah untuk periode 2020-2021 disepakati Ibnu Fikri Ghozali sebagai Ketua Tanfidziyah dan Muhammad Yusuf sebagai Wakil Ketua.

Dalam mengakhiri masa jabatannya Ketua Tanfidziyah PCINU Pakistan, Zulkifli Reza Fahmi mengucapkan terima kasih atas segala kepercayaan yang telah diberikan oleh seluruh warga Nahdliyin di Pakistan selama kepengurusan satu periode ini.
 
"Kami atas nama seluruh pengurus tanfidziyah berterimakasih atas kepercayaan yang dititipkan kepada kami untuk menjalankan segala ikhtiar. Tak lupa kami sampaikan permohonan maaf atas segala kekurangan selama kepengurusan ini. Kami menyadari bahwa dalam setiap kepengurusan pasti ada sebuah prestasi dan evaluasi," ucapnya.
 
Ia juga turut mendoakan untuk kepengurusan selanjutnya agar lebih baik daripada kepengurusan sebelumnya dan menyerukan kepada seluruh warga Nahdlatul Ulama di Pakistan untuk terus ikut bertanggungjawab dalam mendukung segala kegiatan yang dilaksanakan oleh PCI NU Pakistan. 

Di akhir Konfercab dilaksanakan Shalawat dan mahallul qiyam yang diiringi oleh Tim Hadrah PCINU Pakistan. Konfercab dihadiri oleh warga NU di Pakistan.
 
Editor: Kendi Setiawan