Nasional IDUL ADHA 1439 H

Muslimat NU Bagikan 3.800 Bungkus Daging Kurban

Sen, 27 Agustus 2018 | 14:24 WIB

Jakarta, NU Online
Momen Idul Adha tidak mau dilewatkan begitu saja oleh Muslimat NU untuk berbagi. Pada Idul Adha 1439 H ini, Muslimat NU membagikan total sebanyak 3.800 bungkus daging kepada masyarakat.

Menurut Sekretaris Panitia Kurban Muslimat NU Hj Marhamah Mujib, 3.800 bungkus daging tersebut berasal dari total 14 ekor sapi dan 2 ekor kambing.

“Dari jumlah itu kita memotong di dua tempat, pertama di Pusdiklat Muslimat NU di Pondok Cabe yang memotonga 3 ekor sapi dan 2 ekor kambing,” ujar Marhamah, Ahad (27/8) kemarin.

Dia menjelaskan, dari pemotongan di Pondok cabe Muslimat NU mengumpulkan 800 bungkus daging kurban yang dibagikan kepada msyarakat di sekitar Pusdiklat Muslimat NU Pondok Cabe.

“Selain dibagikan ke fakir miskin, kaum dhuafa, juga masyarakat yang kurang mampu,” jelasnya.

Tempat pemotongan kedua dilakukan di Pondok Pesantren Al-Hikam Depok yang didirikan KH Hasyim Muzadi almarhum. “Di sini kita memotong 11 sapi, kurang lebih 3.000 kantong daging kurban karena ada 1 sapi yang berat 1.100 kilogram atau 1,1 ton,” terang Marhamah.

Ia menjelaskan, satu ekor sapi rata-rata 300 kantong daging. Dari 3.000 bungkus tersebut Muslimat NU membagikan di beberapa tempat. Sistem pembagiannya yaitu 1.000 bngkus dibagikan di Pengadegan, Jakarta Selatan di mana kantor Muslimat NU berada.

Sedangkan di Pesantren Al-Hikam, sambungnya, juga dibagikan 1.000 bungkus daging untuk masyarakat sekitar. “Ditambah 100 bungkus untuk Majelis Taklim Muslimat NU,” ucap Marhamah.

Kemudian, 100 bungkus juga dibagikan Muslimat NU Cabang Depok. Lalu 100 bungkus daging untuk santri Al-Hikam dan untuk pihak-pihak terkait lainnya.

Sumbangan hewan kurban tersebut di antaranya berasal dari Ketum Muslimat NU sebanyak dua ekor sapi, Prof Said Aqil Husin Al-Munawar sebanyak dua ekor sapi, kemensos, dan para pengurus Muslimat NU.

“Kita berharap menjadi Muslim yang baik yang menjalani syariat Islam, syariat Nabi Ibrahim kita diharapkan meniru ketataan Nabi Ibrahim, keihklasan Siti Hajar, dan intinya kita bisa berbagi, sehingga kita bisa mewujudkan keberkaahan Idul Adha,” tandasnya.

Dalam kegiatan tersebut, hadir Ketua Umum PP Muslimat NU Hj Khofifah Indar Parawansa, Ketua Periodik PP Muslimat NU Hj Mursyidah Thahir, dan jajaran pengurus pusat lainnya. (Fathoni)