Nasional

Peserta Mudik Gratis PBNU 2023 Berangkat Siang Ini

Ahad, 16 April 2023 | 11:15 WIB

Peserta Mudik Gratis PBNU 2023 Berangkat Siang Ini

Deretan bus mudik gratis bareng PBNU 2023 yang terparkir di Jalan Kramat Raya Jakarta, Ahad (16/4/2023). (Foto: NU Online/Aru)

Jakarta, NU Online 

Ratusan peserta mudik gratis yang diselenggarakan atas kerja sama Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) dengan Bank Mandiri akan diberangkatkan pada Ahad (16/4/2023) siang ini. Acara seremoni pelepasan peserta mudik dilakukan pukul 13.00 WIB.


Wakil Ketua Lembaga Amil Zakat, Infak, Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) PBNU H Qohari Cholil menyampaikan bahwa persiapan untuk keberangkatan mudik gratis ini sudah dilakukan sejak semalam. Sebanyak 10 unit bus juga telah berjajar di depan Gedung PBNU dan sekitarnya di Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat. 


Sejak tadi pagi, sebanyak 450 peserta sedang mengantre untuk melakukan registrasi ulang di lobi Gedung PBNU. Mereka membawa serta salinan kartu tanda penduduk (KTP) dan kartu keluarga (KK). 


Qohari mengatakan, para peserta mudik yang hari ini melakukan registrasi ulang adalah mereka yang sudah mendaftarkan diri secara online, beberapa hari lalu.


"Jadi ini yang registrasi dipastikan sudah registrasi via online sebelumnya. Jadi tidak yang mendadak (daftar). Yang mendadak pasti nggak bisa. Misalnya baru datang mau daftar sekarang, nggak bisa. Ini orang yang memang sudah terdaftar," kata Qohari ditemui NU Online di Gedung PBNU, Ahad (14/4/2023). 


Usai melakukan registrasi, para pemudik mendapatkan kaus putih bertuliskan 'Mudik Gratis'. Mereka juga memperoleh goodie bag berisi makanan ringan sebagai takjil untuk berbuka puasa. 


"Mereka dapat makanan berbuka nanti pas berbuka puasa. Kemudian pas sahur dia dapat fasilitas makan sahur. Di goodie bag ada makanan untuk di jalanan, kaos, roti, air mineral. Jadi makan sahur dan buka puasa nanti fasilitasi," ucap Qohari.


Qohari menjelaskan bahwa 10 bus yang disediakan ini berkapasitas 45 orang. Masing-masing bus akan menuju satu tujuan atau jurusan yang telah ditentukan. 


"Masing-masing bus 1 jurusan. Kapasitasnya sama semua. Satu bus itu rata-rata 45 tempat duduk. Mungkin ada yang bisa lebih, tapi nggak banyak," pungkasnya. 


Berikut tujuan mudik gratis PBNU-Bank Mandiri dengan 6 zona dan 10 tujuan

  1. Tujuan Sumatra: Lampung dan Palembang
  2. Tujuan Jawa Tengah: Wonosobo, Solo, dan Blora
  3. Tujuan DI Yogyakarta
  4. Tujuan Jawa Timur 1: Blitar dan Surabaya
  5. Tujuan Jawa Timur 2: Madura
  6. Tujuan Jawa Timur 3: Banyuwangi 


Pewarta: Aru Lego Triono

Editor: Fathoni Ahmad