Warta

Tingkat Buta Huruf di Palestina Terendah di Dunia

NU Online  ·  Rabu, 21 Oktober 2009 | 06:32 WIB

Tepi Barat, NU Online
Data statistik yang disusun Biro Pusat Statistik Palestina atau PCBS (Palestinian Central Bureau of Statistics) menunjukkan tingkat angka buta huruf di wilayah Palestina terendah di dunia, di mana hanya ada 126 ribu buta huruf orang dewasa di wilayah Palestina.

Demikian diumumkan Ola Awad, Penjabat Pelaksana Ketua PCBS, pada peringatan Hari Pemberantasan Buta Huruf Internasional beberapa waktu lalu. Dia menyatakan bahwa hal itu sesuai dengan definisi United Nations Educational Scientific and Cultural Organization (UNESCO), yang mendefinisikan bahwa orang yang buta huruf adalah orang yang tidak dapat membaca dan menulis kalimat sederhana tentang kehidupan sehari-hari.<>

Dalam kesempatan tersebut Awad memaparkan indikator paling menonjol yang terkait dengan buta huruf di wilayah Palestina. Tingkat buta huruf antara individu-individu yang berusia 15 tahun ke atas 5,9% (2,9% pria dan 9,1% perempuan) pada tahun 2008. Sementara di negara-negara Arab 28,9% pada tahun-tahun 2005 – 2007 menurut data dari UNESCO Institute for Statistics (UIS).

Jumlah buta aksara di dunia Arab (61) juta pada tahun yang sama. Di antaranya 39 juta perempuan, dengan proporsi buta huruf di kalangan perempuan hingga 38,5% dibandingkan 19,7% di kalangan laki-laki. Dan tingkat buta huruf seluruh dunia di antara individu-individu yang berusia 15 tahun ke atas 16,1%. Dengan jumlah buta aksara di dunia, kira-kira (774) juta orang, di antaranya 496 juta adalah perempuan. Di mana tingkat buta aksara antara laki-laki dewasa di dunia 11,6%, sementara di kalangan perempuan dewasa 20,6% untuk tahun yang sama.

Ms. Ola Awad menyatakan bahwa angka buta huruf di tingkat provinsi berbeda-beda. Tingkat buta aksara tertinggi di antara individu yang berusia 15 tahun ke atas di propinsi Jericho dan Lembah Jordan mencapai 8,3%, diikuti oleh propinsi Tubas 7,8%. Persentase terendah buta aksara terjadi di provinsi Gaza, sebesar 4,4%. (ip/mad)