Daerah

Kutip Al-Hikam, Habib Hamid Al-Qadri Maknai Kaderisasi Ansor sebagai Proses

Sen, 4 November 2019 | 16:50 WIB

Kutip Al-Hikam, Habib Hamid Al-Qadri Maknai Kaderisasi Ansor sebagai Proses

Foto: NU Online/Alhafiz K

Jakarta, NU Online
Wakil Ketua Pimpinan Wilayah GP Ansor DKI Jakarta Habib Abdul Hamid Al-Qadri mengapresiasi peserta Pelatihan Kepemimpinan Lanjutan angkatan ke-IV PW GP Ansor DKI Jakarta. Menurutnya, program pelatihan kepemimpinan di berbagai tingkatan yang diselenggarakan GP Ansor merupakan momentum bagi kader-kader muda NU untuk memperbaiki diri dan meningkatkan kapasitas kepemimpinan.

Ia menyatakan bahwa setiap manusia memerlukan proses dalam mencapai tujuan. Pelatihan dan kaderisasi merupakan proses pematangan yang harus dilalui oleh kader Ansor.

Demikian disampaikan Habib Hamid di hadapan peserta PKL Angkatan IV PW GP Ansor DKI Jakarta di Rumah Perjuangan Gus Dur, Jalan Kalibata, Jakarta Selatan, Ahad (3/11) dini hari.

"Saya dulu berpikir bahwa orang terlahir pintar dan kaya. Setelah saya pikir belakangan, ternyata apa yang mereka miliki selama ini melalui sebuah proses. Jangan pernah berpikir instan," kata Habib Hamid yang juga Imam Besar Rijalul Ansor.

Habib Hamid mengutip arti proses pematangan dari Kitab Al-Hikam karya Syekh Ibnu Athaillah As-Sakandari yang meminta seseorang untuk membenamkan diri di tanah ketidakpopuleran. Pasalnya, tumbuhan yang tidak dipendam benihnya, maka hasilnya tidak akan sempurna. 

"Kaderisasi Ansor itu proses pematangan. Dalam proses itu, pelbagai pengalaman dirasakan, tidak selalu manis dan tidak selalu pahit. Sebuah hikmah dari Al-Hikam menyebut, ‘Idfin wujudaka fi ardhil khumul.’ Kalau serba instan saja, kita akan sulit menjadi orang yang matang karena tidak melalui tempaan," kata Habib Hamid.

Adapun Ketua PW GP Ansor DKI Jakarta H Abdul Aziz mendorong kader Ansor untuk terus melakukan kaderisasi dan mengenalkan GP Ansor dan NU secara umum kepada masyarakat sekitar.

"Kita harus terus bergerak melakukan kaderisasi. Ajak tetangga dan anak-anak muda mereka mengenal GP Ansor," kata H Aziz.

Tampak hadir pada PKL Angkatan IV PW GP Ansor DKI Jakarta Ketua PW GP Ansor DKI Jakarta H Abdul Aziz, Wakil Ketua GP Ansor DKI Jakarta Habib Abdul Hamid Al-Qadri, Sekretaris PW GP Ansor DKI Jakarta H Dendi Zuhairil Finsa, Bendahara PW GP Ansor DKI Jakarta Ainul Yakin Simatupang, Kasatkorwil Banser DKI Jakarta Abdul Mufid, Ketua Panitia PKL Angkatan IV PW GP Ansor DKI Jakarta Abdul Majid, Sekretaris PKL Angkatan IV GP Ansor DKI Jakarta, serta panitia dan pengurus harian PW GP Ansor DKI Jakarta.

Pewarta: Alhafiz Kurniawan
Editor: Kendi Setiawan