Rikhul Jannah
Kontributor
Jakarta, NU Online
Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LPBI BNU) melalui unit kerja bernama Bank Sampah Nusantara (BSN) mempunyai empat program unggulan.
Empat program itu adalah (1) BSN go to school madrasah dan pesantren, (2) desa peduli sampah, (3)pengelolaan sampah, dan (4) kampanye dan edukasi sampah.
Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua BSN Rustam Puha berdasarkan hasil rapat kerja LPBI PBNU pada Jumat (14/2/2025) di Gedung PBNU.
āBSN program yang berhubungan langsung dengan masyarkat khusunya jamāiyah Nahdlatul Ulama dan umumnya kepada masyatakat Indonesia dengan tema besar merawat jagat membangun peradaban,ā ujar Rustam kepada NU Online pada Sabtu (15/2/2025).
Ia mengatakan bahwa tujuan diadakannya BSN yaitu (1) meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pengelolaan sampah; (2) mengurangi volume sampah yang dibuang ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA); (3) menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan pendapatan masyarakat melalui pengelolaan sampah; (4) mendorong terciptanya lingkungan yang bersih, sehat, dan berkelanjutan; serta (5) mengedukasi masyarakat tentang pentingnya pengelolaan sampah berbasis lingkungan.
Rustam menyampaikan bahwa program unggulan BSN nantinya akan disosialisasikan ke LPBI tingkat Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) sampai ke Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU). āEmpat program unggulan ini, akan kami sosialisasikan ke PWNU sampai ke PCNU,ā katanya.
Ia menambahkan bahwa program BSN go to school madrasah dan pesantren akan dilaksanakan di madrasah dan pesantren yang di bawah naungan Rabithah Maāahid Islamiyah (RMI) PBNU.
āKami akan melaksanakan program BSN go to school madrasah dan pesantren ke madrasah dan pesantren yang di bawah naungan NU (RMI PBNU). Pertama akan menerapkan program ini ada di pesantren sekitar Jakarta,ā ujarnya.
Rustam juga menyampaikan bahwa program unggulan BSN akan dilaksanakan di tahun 2025 yang dimulai pada bulan Maret. āSecepatnya akan dimulai program ini, sekitar awal bulan Ramadhan atau awal Maret nanti,ā katanya.
Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa dengan adanya program ini sampah yang ada di wilayah masyarakat dapat berkurang dan dapat diolah menjadi bahan yang bisa digunakan kembali seperti pupuk kompos, dan kerajinan plastik.
Ia berharap dengan adanya program BSN dari LPBI PBNU dapat menjadi solusi atas permasalahan sampah yang terus meningkat di Indonesia dan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat.
āHarapan kita Program Bank Sampah Nusantara LPBI NU dapat menjadi solusi dalam mengatasi permasalahan sampah di Indonesia sekaligus meningkatkan taraf hidup masyarakat,ā ujar Rustam.
āDan tentu dukungan dari semua pihak sangat dibutuhkan untuk keberhasilan program BSN LPBI PBNU,ā tambahnya.
Terpopuler
1
Kultum Ramadhan: Meningkatkan Kualitas Ibadah di 10 Malam Terakhir Bulan Ramadhan
2
Beasiswa BIBĀ Dibuka 1 April 2025, Berikut Link Pendaftaran dan Persyaratannya
3
Khutbah Idul Fitri 1446 H: Kembali Suci dengan Ampunan Ilahi dan Silaturahmi
4
KemenagĀ Prediksi 1 Syawal 1446 H Jatuh pada 31 Maret 2025
5
Kiriman Kepala Babi dan Bangkai Tikus ke Tempo, Pers Hadapi Ancaman Represi dan Pembungkaman
6
Habis RUU TNI Terbitlah RUU Polri, Gerakan Rakyat Diprediksi akan Makin Masif
Terkini
Lihat Semua