Nasional KONGRES IPNU IPPNU

Bukan Kali Pertama IPNU dan IPPNU Gelar Kongres di Asrama Haji Jakarta

Jum, 12 Agustus 2022 | 12:00 WIB

Bukan Kali Pertama IPNU dan IPPNU Gelar Kongres di Asrama Haji Jakarta

Asrama Haji Pondok Gede, lokasi Kongres IPNU-IPPNU. (Foto: NU Online/Suwitno)

Jakarta, NU Online 
Kongres XX Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Kongres XIX Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) diselenggarakan di Asrama Haji Pondok Gede, Pinang Ranti, Jakarta Timur pada Jumat (12/8/2022) hingga Senin (15/8/2022) mendatang.


Asrama haji ini didirikan saat Menteri Agama dijabat oleh Alamsyah Ratu Prawiranegara pada tahun 1977 sebagaimana termaktub dalam buku Realita Haji Indonesia (Jakarta: Kementerian RI Dirjen, 2008). Pembangunan di daerah Pondok Gede ini mengingat lokasinya yang dekat dengan Bandara Halim Perdanakusuma, sekitar 6 KM. Pada saat itu, bandara tersebut menjadi akses utama penerbangan dari dan menuju Indonesia.


Pembangunan asrama haji ini dilakukan guna memenuhi kebutuhan karantina jamaah haji yang pada tahun 1970-an menjadi wajib mengingat adanya wabah kolera. Pada saat itu, pemerintah dalam hal ini Kementerian Agama belum memiliki asrama sehingga menyewa dari wisma swasta, seperti Wisma Pabrik Sepatu Ciliwung, Asrama ABRI Cilegon, Asrama KKO AL Jalan Kwini, dan Asrama PHI Cempaka Putih.

 

Kongres IPNU dan IPPNU di tempat ini bukanlah kali pertama diadakan. IPNU dan IPPNU pernah memilih pemimpin barunya di tempat ini 18 tahun lalu, yakni pada tahun 2006. Saat itu, IPNU menyelenggarakan Kongres XV dan IPPNU menggelar Kongres XIV.


Adalah Idy Muzayyad, sosok yang terpilih sebagai pemimpin pelajar NU se-Indonesia pada Kongres XV di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta itu. Kader IPNU asal Yogyakarta itu meneruskan kepemimpinan Mujtahidur Ridho dari Jombang, Jawa Timur.


Sementara kader-kader IPPNU memilih Wafa Patria Ummah sebagai penerus tongkat estafet kepemimpinan pelajar putri NU. Kader IPPNU asal Jombang, Jawa Timur itu menggantikan Siti Soraya Devi, kader terbaik asal Cirebon, Jawa Barat.


Sebagai informasi, Kongres XX IPNU dan Kongres XIX IPPNU ini bakal dibuka oleh Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Prof Muhammad Mahfud MD mewakili Presiden Joko Widodo.


Pembukaan ini juga bakal dihadiri Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Yahya Cholil Staquf, Menteri Agama yang juga Ketua Umum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor H Yaqut Cholil Qoumas, dan Menteri Pertahanan Letjen TNI (Purn) Prabowo Subianto.

 

Pewarta: Syakir NF
Editor: Syamsul ArifinÂ