Nasional

Jadi Menu Pilihan Saat Berbuka Puasa, Ini 6 Manfaat Air Kelapa

Sab, 9 April 2022 | 16:30 WIB

Jakarta, NU Online
Pohon kelapa dikenal sebagai pohon yang memiliki ‘seribu’ manfaat. Mulai dari akar hingga pucuk daun tertinggi dari pohon kelapa, semua bisa dimanfaatkan oleh manusia terutama buahnya.


Tak hanya daging buahnya saja, air kelapa juga digemari oleh masyarakat Indonesia. Utamanya saat Ramadhan, minuman berbahan dasar air kelapa sering dijadikan pilihan dalam menu berbuka puasa.


Selain menyegarkan, air kelapa juga bisa membuat tubuh terhidrasi kembali setelah menahan haus seharian. Lantas, apa saja manfaat air kelapa bagi kesehatan tubuh?


Melansir Healthline, air kelapa mengandung beragam nutrisi penting. Pertama, air kelapa diketahui mengandung elektrolit yang bisa menggantikan cairan tubuh. Selain itu, rasa manis alami dalam air kelapa juga bisa menaikkan gula darah dan membuat tubuh menjadi lebih berenergi setelah berpuasa seharian.


Kedua, air kelapa juga dapat mengatasi gangguan pencernaan, seperti konstipasi dan diare. Pada saat diare, banyak cairan dan elektrolit dalam tubuh yang terbuang. Air kelapa dapat membantu rehidrasi tubuh.


Ketiga, air kelapa juga kaya akan kandungan mineral seperti natrium, magnesium, dan kalium. Kandungan magnesium bisa mengontrol insulin sehingga aman dikonsumsi bagi penderita diabetes.


Keempat, air kelapa mengandung antioksidan yang terbukti bermanfaat untuk meredakan stres oksidatif yang signifikan pada tubuh. Stres oksidatif sendiri disebabkan oleh banyaknya kandungan radikal bebas dalam tubuh. Air kelapa dapat membantu menangkal radikal berbahaya bagi tubuh.


Kelima, kandungan kalium dalam air kelapa bermanfaat untuk memelihara kesehatan otot dan mengontrol keseimbangan organ jantung sehingga air kelapa baik untuk dikonsumsi penderita hipertensi.


Keenam, air dari kelapa dapat membantu mencegah batu ginjal dengan mengurangi pembentukan kristal dan batu. Air kelapa diketahui dapat mengikat kadar sitrat urine. Air kelapa dapat mencegah kristal menempel pada ginjal dan bagian lain dari saluran kemih.


Kendati demikian, terdapat beberapa hal yang tetap harus diperhatikan saat hendak mengonsumsi air kelapa. Disarankan untuk mengonsumsi air kelapa tanpa tambahan gula dan es batu. Selain itu, bagi orang dengan gangguan ginjal disarankan untuk tidak mengonsumsi air kelapa secara berlebihan.


Orang-orang dengan gangguan ginjal diketahui mengalami kondisi hiperkalemia atau suatu kondisi ketika jumlah kalium dalam darah lebih tinggi dari nilai normal. Sedangkan dalam air kelapa, terdapat kandungan kalium yang tinggi.


Kontributor: Nuriel Shiami Indirphasa
Editor: Musthofa Asrori