Para calon penerima beasiswa Libya mengikuti ujian yang diselenggarakan di gedung PBNU, Kamis (29/7). Sebanyak 47 orang mengikuti proses ini.
Ketua Biro Kerjasama Beasiswa Timur Tengah Ahmad Ridho menjelaskan, para peserta harus menghadapi beberapa materi ujian seperti bahasa Arab, hafalan Qur’an, dan materi keagamaan.<>
Nantinya akan terdapat 25 orang yang lolos seleksi. “Pengumuman akan disampaikan seminggu setelah pelaksanaan ujian ini,” katanya.
Selanjutnya, mereka yang lolos akan diberangkatkan ke Libya seusai Lebaran. Semua peserta kali ini memperebutkan beasiswa untuk strata sarjana.
Sebagai informasi tambahan, saat ini sudah terdapat PCINU Libya, yang nantinya akan membantu para mahasiswa baru untuk menyesuaikan diri dalam menghadapi berbagai kendala ketika pertama kali datang ke Libya. (mkf)
Terpopuler
1
Innalillahi, Pengasuh Pesantren Alfadllu wal Fadhilah Kendal Gus Alam Wafat
2
Bill Gates Pilih Indonesia untuk Uji Coba Vaksin TBC, Kantornya Terletak di Singapura
3
Khutbah Jumat: Pentingnya Berlindung Kepada Allah di Setiap Saat
4
Khutbah Jumat: Pentingnya Mendahulukan Ilmu Sebelum Amal Demi Hidup Berkah Dunia Akhirat
5
Khutbah Jumat: Ikhlas dalam Ibadah Ritual maupun Sosial
6
Khutbah Jumat: Asyhurul Hurum, Mengoptimalkan Ibadah pada Bulan-Bulan Mulia
Terkini
Lihat Semua