Daerah

Ada Gus Baha di Kemah Bakti Ansor se-Jateng

Rab, 6 November 2019 | 11:00 WIB

Ada Gus Baha di Kemah Bakti Ansor se-Jateng

Sosialisasi kegiatan Kemah Ansor se-Jateng di Jepara (Foto: NU Online/Fuad)

Jepara, NU Online 
Panitia Kemah Bakti Pimpinan Wilayah (PW) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Jawa Tengah mengungkapkan, selain untuk ajang konsolidasi kader, Kemah Bakti Ansor diisi dengan Shalawat dan Dzikir sebagai peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
 
"Pada malam puncak rencananya akan dihadiri Habib Ali Zainal Abidin, Grup Rebana Az-Zahir Kota Pekalongan dan Gus Baha," ujarnya.
 
Hal itu disampaikan saat panitia menggelar jumpa pers bertempat di Aula Gedung NU Jepara lantai 2, Senin (5/11) siang.
 
Dkatakan, kegiatan Kemah Bakti ke-3 tahun 2019 yang akan digelar di Pantai Tirta Samudera Jepara pada 8 -10 November 2019 ini rencananya akan diikuti oleh Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor se-Jateng. 
 
"Seluruh utusan Ansor se-Jawa Tengah akan mengikuti kegiatan ini," Jelasnya.
 
Ketua PW GP Ansor Jateng H Sholahuddin Aly menyampaikan, pemuda harus berani menjadi pelopor perubahan. 
 
"Tujuan diselenggarakannya acara ini tidak lain untuk memperkuat jaringan konsolidasi Kader-kader Ansor se-Jawa Tengah dan upaya menjaga semangat kreativitas dan pengembangkan kualitas kader," katanya kepada NU Online.
 
Dilanjutkan Gus Sholah, ada 3 alasan yang menjadi tujuan utama acara Kemah Bakti Ansor. Pertama yaitu dalam rangka memperingati Hari Santri. Kedua memperingati Sumpah Pemuda, dan yang ketiga memperingati Hari Pahlawan.
 
Kasatkorwil Banser Jawa Tengah, Mukhtar Makmun mengungkapkan, Kemah Bakti Ansor pihaknya akan menerjunkan sekitar 7000 pasukan Banser se-karisidenan Pati yang siap mengikuti Ansor Bershalawat dan ijazah Kubra. 
 
"Karena Banser mempunyai ciri khas ritual dan kekebalan diri dalam bentuk ijazah," terangnya.
 
Ketua panitia lokal, Jauharuddin meejelaskan acara kemah bakti akan diisi sejumlah perlombaan, mulai dari kreasi lagu gembira, cerdas-cermat Aswaja, MQK, video pendek dan lain-lain. 
 
"Yang menarik akan ada 23 titik masjid yang dibersihkan dan pembagian 400 paket sembako yang diikuti sekitar 10.000 ribu kader Banser," bebernya.
 
Ketua PC GP Ansor Jepara, H. Syamsul Anwar mengungkapkan, persiapan panitia lokal sudah sekitar 70%. "Dari panitia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak terutama kepada Plt Bupati Jepara, DPRD, dan PCNU Jepara yang ikut menyukseskan agenda Kemah Bakti Ansor ini," pungkasnya. 
 
Kontributor: Fuad, Syaiful Mustaqim
Editor: Abdul Muiz