Daerah

Cari Klub Daerah, Ansor Jombang Gelar Turnamen Voli

NU Online  ·  Ahad, 9 September 2018 | 11:30 WIB

Jombang, NU Online
Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Jombang, Jawa Timur menggagas Ansor Cup Turnamen Bola Volly. Lomba ini diikuti para pemuda Jombang di seluruh kecamatan.

Ketua PC GP Ansor Jombang H Zulfikar Damam Ikhwanto mengungkapkan, panitia penyelenggara membagi menjadi tiga zona dari semua kecamatan di Jombang yang jumlahnya 21 kecamatan. 

Yakni zona I meliputi Kecamatan Jogoroto, Mojowarno, Peterongan, Diwek, Jombang, Sumobito dan Mojoagung. Sedangkan zona II menjangkau Kecamatan Ngoro, Gudo, Bandarkedung Mulyo, Perak, Bareng serta Wonosalam. Kemudian di zona III yakni Ploso, Plandaan, Kabuh, Kudu, Ngusikan, Tembelang, Megaluh serta Kesamben.

"Ansor Cup ini akan menjadi media silaturahim dan konsolidasi antarpemuda Jombang," katanya, Ahad (9/9).

Ia menambahkan, selain menjadi media silaturahim juga konsolidasi para pemuda, itu juga sebagai wadah yang dinilai sangat efektif untuk mencari putra-putra daerah Jombang di bidang olahraga voli. 

"Yang dimunculkan yaitu klub yang ada di desa, seluruh Pimpinan Anak Cabang mengidentifikasi klub yang ada, dan tidak ada ngebon-ngebonan," jelasnya.

Dan bagi klub yang nantinya menjadi pemenang, selanjutnya akan dipersiapkan untuk berlaga di tingkat kabupaten, juga tingkatan provinsi dan seterusnya. "Harapannya nanti Jombang memiliki klub yang setel dan bagus, asli putra daerah Jombang hasil dari seleksi dari tingkat bawah," ulasnya.

Menurut pria yang kerap disapa Gus Antok ini, perhelatan Ansor Cup merupakan wujud komitmen Ansor terhadap hal-hal yang berkaitan kepemudaan. "Di samping tetap komitmen dalam hal keagamaan juga kebangsaan, Ansor juga komitmen dalam hal kepemudaan," ujarnya.

Dikatakan Gus Antok, turnamen tersebut juga untuk menyongsong Hari Kesakitan Pancasila, Sumpah Pemuda dan Hari Santri Nasional (HSN) 2018.

Untuk ketentuan dan waktu serta hal lain yang berkaitan dengan turnamen hingga saat ini masih dalam pembahasan panitia. “Dan akan diumumkan saat semuanya rampung,” pungkasnya. (Syamsul Arifin/Ibnu Nawawi)