Daerah

PCNU Karanganyar Ajak Warga “Jogo Bongso”

NU Online  ·  Jumat, 28 Maret 2014 | 01:30 WIB

Karanganyar, NU ONline
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Karanganyar mengajak kepada semua warga Nahdliyin untuk bisa ikut serta jogo bongso (menjaga bangsa).
<>
Hal tersebut disampaikan ketua PCNU Karanganyar kiai Mukti Ali di Desa Gerdu Kecamatan Karangpandan Kabupaten Karanganyar, Senin malam (23/3).

“Kami harap semua warga Nahdliyin khususnya Karanganyar bisa ikut serta jogo bongso (jaga bangsa) salah satunya dengan cara tidak golput dalam pemilu mendatang,” terang kiai Mukti.

Dengan golput, lanjut kiai Mukti, akan melemahkan kekuatan politik di dalam Islam Aswaja karena memberikan kesempatan luas kepada calon pemimpin yang justru jauh di luar kriteria yang kita harapakan.

“NU dan Indonesia tidak bisa dipisahkan sebagaimana dua sisi mata uang. Oleh karena itu peran warga nahdliyin sangat besar dalam menentukan nasib bangsa ini kedepannya”, imbuhnya.

Kami berharap, semua bisa berpartisipasi untuk memilih calon pemimpin terbaik yang sesuai dengan hati nurani masing-masing serta calon pemimpin yang dirasa mampu memberikan kontribusi berarti untuk NU dan Indonesia. (Ahmad Rosyidi/Mahbib)