Daerah HARI SANTRI 2022

Ribuan Ibu Muslimat Pringsewu Jalan Sehat Kreasi Songsong Hari Santri

Kam, 20 Oktober 2022 | 17:00 WIB

Ribuan Ibu Muslimat Pringsewu Jalan Sehat Kreasi Songsong Hari Santri

Jalan Sehat Kreasi yang diikuti oleh ribuan ibu Muslimat di Pringsewu, Lampung, pada Kamis (20/10/22). (Foto: NU Online/M Faizin)

Pringsewu, NU Online
Memeriahkan peringatan Hari Santri 2022, ibu-ibu Muslimat di Kabupaten Pringsewu Lampung tak mau ketinggalan. Mereka ingin ikut serta memeriahkan hari santri dengan menggelar Jalan Sehat Kreasi yang diikuti oleh ribuan ibu Muslimat di 'Bumi Jejama Secancanan Bersenyum Manis' ini pada Kamis (20/10/22). 


"Luar biasa animo ibu-ibu Muslimat mengikuti jalan sehat kreasi yang baru kali pertama dilakukan di Hari Santri," kata Ketua Pimpinan Cabang Muslimat NU Hj Ani Fitriani yang juga ikut serta menjadi peserta. 


Kegiatan ini jelasnya diikuti oleh lebih kurang 117 regu yang masing-masing regu terdiri dari 11 orang. Mereka berasal dari unsur pengurus kabupaten, kecamatan, ranting, sampai dengan anak ranting Muslimat NU. 


Disebut jalan sehat kreasi karena memang kreasi seragam, asesoris, dan yel-yel  dinilai oleh dewan juri. Tampak semua regu totalitas dalam menarik perhatian dewan juri. Aneka warna seragam, jilbab, topi, dan asesoris lainnya sangat menarik perhatian. 


"Kita ingin bukan hanya sehat saja tapi senang dan guyub rukun. Setelah itu kita bagi-bagi doorprize untuk peserta dan pengumuman pemenang," katanya. 


Sementara Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Pringsewu H Taufik Qurrohim mengapresiasi semangat ibu-ibu Muslimat Pringsewu. Di tengah kesibukan mengurus keluarga dan juga kerja, mereka tetap memiliki tekad kuat berkhidmah di Nahdlatul Ulama melalui berbagai kegiatan. 


"Semangat ibu-ibu menjadi inspirasi bagi para generasi muda," katanya saat memberi sambutan. 


Pelepasan jalan sehat kreasi ini dilakukan oleh Mustasyar PCNU KH Sujadi didampingi sejumlah pengurus PCNU, Banom, dan Lembaga. 


Selain menggelar jalan sehat kreasi, Muslimat NU Pringsewu juga menggelar lomba tumpeng dan jajanan pasar. 


Panitia sudah menyiapkan berbagai hadiah dan doorprize seperti alat rumah tangga, kompor, kipas, rice cooker, strika, dan sejenisnya.


"Semoga senantiasa diberi keberkahan ikut merasakan kebahagiaan atas lahirnya hari santri," pungkasnya. 


Pewarta: Muhammad Faizin
Editor: Kendi Setiawan