Internasional

Pemerintah Arab Saudi Klaim Menang Lawan Covid-19

Sel, 15 Desember 2020 | 02:45 WIB

Pemerintah Arab Saudi Klaim Menang Lawan Covid-19

Pemerintah Arab Saudi klaim menang lawan virus corona penyebab Covid-19. (Foto: AP Photo)

Jeddah, NU Online

Kementerian Kesehatan Arab Saudi mengklaim telah menang melawan virus corona penyebab Covid-19. Mereka menyebut dapat mengendalikan Covid-19 pada Ahad (14/11) lalu.


Mengutip Arab News, Saudi mencatat 139 kasus penularan corona baru pada Ahad. Penurunan itu adalah yang pertama kali ada penambahan kasus di bawah 150 orang sejak pandemi mulai merambah ke negara kaya minyak tersebut.


Sementara itu, peta penyebaran Covid-19 yang dirilis Kementerian Kesehatan Saudi menunjukkan bahwa hampir seluruh wilayah di negara Kerajaan itu berada di zona aman dari corona, dengan kasus positif baru kurang dari 50.

 

 

"Kami berada di antara negara-negara dengan kontrol dan penurunan kasus yang nyata," kata juru bicara Kementerian Kesehatan Saudi, Dr Mohammed Al-Abd Al-Aly dalam jumpa pers di Riyadh dikutip Arab News.


"Kerajaan saat ini memiliki kendali yang lebih besar atas pandemi," ucapnya menambahkan.


Menurut al-Aly, pencapaian ini terjadi karena kepatuhan masyarakat terhadap kebijakan yang diterapkan cukup tinggi. "Ini tidak mungkin terjadi tanpa koordinasi antara masyarakat dan otoritas terkait dalam menghadapi pandemi untuk memastikan kesehatan dan keselamatan semua orang," ujar Al-Aly.

 


Sementara itu, Arab Saudi akan menggelar vaksinasi virus corona gelombang pertama dalam beberapa hari ke depan menggunakan vaksin Pfizer/BioNTech. Al-Aly mendesak semua orang untuk divaksinasi bahkan bagi warga yang sempat terjangkit corona dan telah pulih.


Wakil Direktur Balai Makanan dan Obat-Obatan Saudi (SFDA), Dr Adel Al-Harf, mengatakan bahwa mereka yang berusia 16 tahun ke atas adalah kelompok sasaran yang disarankan untuk meminum vaksin. Ini akan diberikan dalam dua dosis dengan selang waktu 20 hari di antara setiap dosis.


Vaksin Pfizer hanya akan tersedia di rumah sakit pemerintah pada fase awal. Pemerintah akan bekerja sama dengan otoritas terkait untuk menyediakannya ke rumah sakit swasta pada waktunya.

 


Per Senin (14/11/2020) kemarin, total kasus corona di Saudi berjumlah 359.888. Pada Minggu tercatat ada 139 kasus baru, atau lebih rendah dibanding biasanya sekitar 150 kasus.


Kemarin ada 12 warga yang meninggal dan membuat total korban tewas menjadi 6.048. Meski begitu 350.549 warga telah sembuh dan menjadikan tingkat kesembuhan di negeri itu 90 persen lebih.


Indikator positif lainnya adalah jumlah kasus kritis di Negeri Raja Salman itu, yang telah turun di bawah 500 kasus. Dari 3.291 kasus aktif, ada 499 di antaranya dalam perawatan kritis.


Pewarta: Fathoni Ahmad

Editor: Muchlishon